SuaraSurakarta.id - Mantan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak bertemu calon wakil presiden (cawapres) Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Senin (26/2/2024).
Kedua politisi muda itu menggelar pertemuan cukup lama. Emil sendir tiba sekitar pukul 11.40 WIB, sedangkan pertemuaan selesai sekitar pukul 13.00 WIB.
Ketika ditanya ditanya apakah bertemu Gibran untuk minta dukungan untuk maju Pilgub Jatim 2024, Emil membantah.
"(Apakah ini minta dukungan di Pilgub?) Nggak. Itu tipis-tipis lah kalau itu," terang dia, Senin (26/2/2024).
Emil mengaku sudah menerima rekomendasi dari Partai Demokrat untuk mendampingi Khofifah Indar Parawansa lagi di Pilgub Jatim nanti.
"Saya sudah menerima rekomendasi untuk mendampingi Bu Khofifah," ungkapnya.
Suami Arumi Bachsin ini menegaskan bahwa Bu Khofifah bakal maju di Pilgub Jatim nanti. Khofifah sudah mendapat dukungan dari partai pendukung pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
"Kalau Bu Khofifah, semua partai yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran kemarin, alhamdulillah sudah menyampaikan dukungannya kepada Bu Khofifah," jelas Ketua DPD Demokrat Jatim ini.
Bersama Khofifah, Emil pun minta doa restunya. Nanti akan berkoordinasi dengan Gibran mengenai langkah-langkah berikutnya saat berkunjung ke Jatim.
"Sudah disampaikan dengan Bu Khofifah, mohon doa restunya. Tentu nanti akan koordinasi dengan Mas Gibran juga mengenai langkah-langkah berikutnya," papar dia.
Sementara itu Cawapres Gibran Rakabuming Raka mendoakan yang terbaik untuk Emil Dardak.
"Kami mendoakan yang terbaik pokoknya," tandasnya.
Gibran menambahkan bahwa sosok Emil sangat luar biasa sekali. Memimpin sebuah kota dari usia sekitar 30 tahun dan jadi wakil gubernur Jatim, jadi ketua Demokrat Jatim.
"Sangat luar biasa sekali beliau," kata dia.
Beliau (Emil) juga kemarin jari juru kampanye Prabowo-Gibran dan hasil cukup bagus sekali.
Berita Terkait
-
Gibran Enggan Bocorkan Hasil Pertemuan dengan Prabowo, Tapi Serius Bakal Merealisasikan Makan Siang Gratis
-
Gibran Mendadak Bertemu Prabowo Subianto Malam Ini, Bahas Apa?
-
Profil KGPAA Bhre Cakrahutomo: Mangkunegara X Calon Kuat Wali Kota Solo Pengganti Gibran
-
Gibran Pertanyakan PDIP yang Tolak Sirekap: Kalau Ada Kecurangan Dilaporkan Saja!
-
Kocak! Belum Diumumkan Hasil Pilpres 2024, Dato Sri Tahir Sudah Panggil Gibran 'Pak Wapres'
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?