Prosesi Tingalan Jumenengan KGPAA Mangkunegara X 2025 Dipastikan Lebih Singkat

Terkait tamu VIP yang bakal hadir pada tingalan jumenengan nanti hingga saat ini masih menunggu konfirmasi.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 06 Februari 2025 | 20:15 WIB
Prosesi Tingalan Jumenengan KGPAA Mangkunegara X 2025 Dipastikan Lebih Singkat
Persiapan acara tingalan jumenengan KGPAA Mangkunegara X. (Suara.com/Ari Welianto)

Pada acara tingalan jumenengan selain wilujengan ada juga acara untuk masyarakat, yakni pesta rakyat Mangkunegaran Night Market. Itu merupakan edisi pertama dan akan diluncurkan secara khusus pada 7-8 Februari 2025 dari pukul 15.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB di Pamedan.

"Mangkunegaran Night Market ini menghadirkan berbagai stan kuliner, fashion, cinderamata, dan aktivitas dari berbagai komunitas di Kota Solo. Keterlibatan komunitas-komunitas lokal di Kota Solo merupakan bentuk kolaborasi Mangkunegaran dalam merawat warisan budaya di hari ini," papar dia.

Sehingga diharapkan Tingalan Jumenengan KGPAA Mangkunegara X menjadi gerbang Mangkunegaran untuk membuka kesempatan kolaborasi bersama komunitas-komunitas lokal dalam melestarikan dan mengembankan kebudayaan.

"Inikan mangayubagyo tingalan jumenengan, jadi acaranya tidak hanya di dalam pura tapi juga masyarakat ikut merasakan senang semua. Jadi happy semua, supaya berbagi kesenangan, kita berbagai kebahagiaan bersama, guyub dan semua, makanya ada pesta rakyat itu," tandasnya.

Baca Juga:Kirab Upacara Tingalan Dalem Jumenengan PB XIII, Keraton Solo Undang Jokowi

Gusti Sura menambahkan persiapan tingalan jumenengan KGPAA Mangkunegara X sudah dipersiapkan sejak satu bulan lalu. 

"Persiapan tentu banyak, dari gladi kotor dan hari ini kami gladi resik. Internal juga menyiapkan dengan koordinasi dan lain-lain, sehingga terciptanya hari ini terkumpul untuk gladi kotor dan gladi resik. Juga latihan tari, latihan karawitan, juga para prajurit latihan," pungkas dia.

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini