Putra Surakarta FC-PSSI Gelar Kursus Kepelatihan Lisensi D

Putra Surakarta FC berkolaborasi dengan PSSI menggelar kurus kepelatihan Lisensi D Nasional.

Ronald Seger Prabowo
Minggu, 23 Februari 2025 | 14:35 WIB
Putra Surakarta FC-PSSI Gelar Kursus Kepelatihan Lisensi D
Putra Surakarta FC berkolaborasi dengan PSSI menggelar kurus kepelatihan Lisensi D Nasional. [Dok Pribadi]

SuaraSurakarta.id - Putra Surakarta FC berkolaborasi dengan PSSI menggelar kurus kepelatihan Lisensi D Nasional.

Bertempat di Hotel Grand Amira, Solo mulai 23-28 Februari, sebanyak 30 peserta yang mayoritas berasal dari Solo raya antusias mengikuti kursus kepelatihan tersebut. Sementara lokasi praktik di Stadion Mini Bekonang dan Lapangan Kartopuran.

Pembina Putra Surakarta FC, Muhammad menjelaskan, timnya menggelar kursus kepelatihan sebagai langkah menciptakan banyak pelatih dengan kualitas di Kota Solo dan sekitarnya.

"Harapannya menambah jumlah pelatih bersertifikat di Solo. Karena Lisensi D untuk pengembangan usia muda sekelas SSB dan akademi. Sehingga nanti saat melatih sudah standar program PSSI Filanesia," kata Muhammad, Minggu (23/2/2025).

Baca Juga:Pengkot Perbasi Solo Gelar Penataran Pelatih Lisensi C dan B, Peserta Sampai Membeludak!

Sosok yang juga anggota Exco PSSI itu menambahkan, materi kepelatihan yang diberikan menggunakan program upgrade terbaru.

Sehingga, lanjut dia, para peserta akan mendapatkan ilmu kepelatihan terbaru yang nantinya bisa diterapkan di lapangan.

"Agenda ini nanti digelar rutin ya, termasuk untuk Lisensi C. Syukur-syukur yang nasional di atasnya juga seperti Lisensi B dan Lisensi A," tambahnya.

Pada hari pertama, kegiatan dimulai dengan memberikan materi pengenalan seputar sepak bola, prinsip mengajar dan melatih, praktik pemanasan atau warming up dan praktik Goal of Filanesia.

Selama enam hari kedepan, para peserta akan menerima berbagai materi kelas dan praktik yang menarik agar pemahaman sebagai seorang pelatih sukses dalam memimpin sebuah tim.

Baca Juga:Bertabur Eks Bintang Persis Solo, Turnamen Piala Walikota Solo Janjikan Pertandingan Sengit

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini