SuaraSurakarta.id - Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung uji coba program makan bergizi gratis di SD Tugu Jebres Kota Solo, Jumat (26/7/2024).
Wali Kota Solo Teguh Prakosa juga turut hadir dalam uji coba makan bergizi gratis kedua di Kota Solo tersebut.
Gibran tiba langsung ikut membagikan paket nasi ke siswa. Usai mendapatkan paket nasi, siswa langsung menuju ke ruang kelas.
Gibran juga ikut menyaksikan langsung saat para siswa makan, bahkan sempat membukakan kemasan paket nasi siswa.
Baca Juga:3 SD di Solo Jadi Lokasi Uji Coba Makan Siang Gratis, Setiap Hari Selama Dua Pekan
Mantan Wali Kota Solo ini sempat menghampiri siswa yang tidak makan dan hanya makan buah pisang saja.
"Kenapa tidak di makan, masih kenyang. Makan dikit-dikit ya, nanti kalau tidak habis dibawa pulang ya," ujar Gibran kepada siswa, Jumat (26/7/2024).
Teguh dan Kepala Dinas Pendidikan Dian Rineta juga ikut mendampingi Gibran melihat langsung anak menyantap dan menikmati makan bergizi gratis.
Pada kesempatan tersebut Gibran mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Solo yang telah memfasilitasi uji coba program makan bergizi gratis.
"Di Solo ada tiga SD, kemarin kita di Sentul dan hari ini ke Solo untuk meninjau proses uji coba makan siang gratis. Untuk menu hari ini, ada nasi, ayam, sayur, pisang dan susu," terang dia.
Baca Juga:STP Makin Berkembang di Tangan Gibran, Ekonom: Investasi di Kota Solo Menggembirakan
Gibran menjelaskan uji coba makan siang gratis ini akan berjalan selama tiga bulan. Nanti akan banyak menerima masukan evaluasi dari para guru, orang tua murid, murid, wali kota, komite hingga ahli gizi.