SuaraSurakarta.id - Penceramah kontroversial asal India Zakir Naik akan berceramah di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Selasa (8/7/2025) nanti.
Pemerintah Kota (Pemkot) Solo pun berencana akan mengecek persiapan pelaksanaan acara tersebut.
"Coba nanti saya komunikasikan dengan stakeholder terkait untuk persiapannya," terang Wali Kota Solo Respati Ardi saat ditemui, Sabtu (5/7/2025).
Respati mengaku sempat ada komunikasi dengan panitia penyelenggara. Awalnya memang akan digelar di Stadion Manahan tapi akhirnya dipindah ke Edutorium UMS.
"Dulu, dulu sekitar tiga minggu atau satu bulan lalu sudah komunikasi. Iya awalnya memang di Manahan yang besar, kalau memang akhirnya di Edutorium UMS ya pasti kami memfasilitasi semua kegiatan apapun," ungkapnya.
Meski terkenal kontroversial, Respati berharap kerukunan umat beragama di Kota Solo harus dijaga dan ditingkatkan.
"Intinya kerukunan umat beragama di Solo harus tetap dijaga dan ditingkatkan. Itu yang perlu diperhatikan," kata dia.
Respati mengaku bawah Kota Solo sangat terbuka dengan kegiatan apapun yang akan digelar.
Meski nanti acara keagamaan, itu nanti sama semua dari even-even yang lain.
Baca Juga: Polresta Solo Terus Dalami Kasus ASN Cabul, Pelaku Masih Berstatus Saksi
"Jadi ini memang kota yang ramah untuk semuanya. Itu kita terapkan," sambungnya.
Ketika disinggung apakah akan ada pengawasan, Respati menyebut tidak perlu.
"(Ada pengawasan) Nggak, nggak perlu. Yang penting aman, tertib, dan nyaman saja. Kalau ada pengawasan kesannya tidak aman, jadi tidak ada pengawasan," tandas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tinjau Talud Longsor di Nusukan, Respati Ardi Minta Penanganan Komprehensif
-
Mantan Wakapolri Oegroseno Jadi Saksi Sidang Ijazah Jokowi, Sebut Ada Perbedaan!
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!