SuaraSurakarta.id - Penguasa Pura Mangkunegaran, KGPAA Mangkunegara X atau GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo memimpin hasil survei calon Wali Kota Solo.
Dalam survei yang dilakukan oleh Jejaring Analiytics, Research and Communication Consulting (JARCOMM), Gusti Bhre menempati urutan teratas.
"Terima kasih saya sangat apresiasi juga. Dari saya pokoknya terima kasih, bahwa ya ada dukungan. Ada kesenangan terhadap kami dari berita tersebut, terima kasih pokoknya," terangnya saat ditemui disela-sela blusukan di Pasar Burung Depok Solo, Rabu (10/7/2024).
Ketika disinggung katanya sudah bersedia untuk maju di Pilkada Solo, Gusti Bhre menapik itu.
"Saat ini belum ada. Saya makasih dan syukuri jadi salah satu yang dipertimbangkan (koalisi besar), sangat mengapresiasi," tandas dia.
Menanggapi terkait pro kontra yang menyebut akan maju di Pilkada Solo, Gusti Bhre mengaku semua masukan pokoknya baik.
"Semua masukan pokoknya baik. Dan saya juga banyak belajar, banyak menerima pandangan-pandangan dan masukan-masukan. Jadi semua sangat baik dan mengapresiasi," jelasnya.
Ditanya soal pertemuannya dengan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Solo Ardianto Kuswinarno saat kirab pusaka malam 1 suro, Gusti Bhre mengaku sempat berkomunikasi pada peringatan malam 1 Sura kemarin.
"Kemarin pas Sura beliau hadir, sempat bicara sedikit. Terima kasih beliau menyempatkan waktu untuk bertemu dan diskusi," sambung dia.
Baca Juga: Masuk Bursa Calon Wali Kota Solo, Ketua Kadin Solo Akui Ada Parpol yang Merapat
Seperti diketahui selain KGPAA Mangkunegara X, ada juga putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep dan Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa yang masuk dalam survei bakal calon Wali Kota Solo di Pilkada 2024.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok