SuaraSurakarta.id - Dukungan terhadap Adipati Mangkunegara X atau akrab disapa Gusti Bhre maju di Pilkada Kota Solo terus menjadi perhatian.
Terbaru Gusti Bhre melanjutkan kegiatan 1 Sura dengan melakukan blusukan ke Pasar Depok Solo, pada Rabu (10/7/2024). Ia pun mendapatkan dukungan langsung dari para pedagang.
"Kami lanjutkan silaturahmi selama Sura ini sambil menyapa dan melihat kegiatan warga di sekitar dan saya senang hari ini bisa ke Pasar Burung Depok, bisa ke pasar ikan juga," katanya dikutip dari ANTARA.
Pada pertemuan dengan para pedagang, ia banyak mendengarkan cerita dan pengalaman para pedagang selama berjualan di pasar tersebut.
Disinggung mengenai apakah kegiatan blusukannya tersebut merupakan bagian dari sosialisasi kepada masyarakat jelang Pilkada Surakarta, ia mengelaknya.
Apalagi, saat ini santer terdengar Gusti Bhre juga akan maju sebagai kandidat bakal calon Wali Kota Surakarta pada pilkada mendatang.
"Nggak, ini hanya silaturahmi saja," katanya.
Disinggung mengenai pertemuannya dengan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Solo Ardianto Kuswinarno beberapa waktu lalu, ia mengaku sempat berkomunikasi pada peringatan malam 1 Sura lalu.
"Kemarin pas Sura beliau hadir, sempat bicara sedikit. Terima kasih beliau menyempatkan waktu untuk bertemu dan diskusi," katanya.
Baca Juga: Survei Jarcomm Pilkada Solo: Gusti Bhre Teratas, Kaesang Pangarep Masuk 3 Besar
Mengenai isi pembicaraan tersebut, ia tidak menyampaikan secara detail. Meski demikian, ia hanya menyampaikan masih akan fokus pada tugasnya saat ini sebagai penguasa Pura Mangkunegaran.
"Sementara kami fokus di kegiatan Mangkunegaran dulu," katanya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Bala Pasar Tradisional Kota Surakarta Suwarjo mengatakan pada kegiatan tersebut para pedagang mengaku senang bisa berinteraksi secara langsung dengan Mangkunegara X.
"Pasar tradisional ini berdiri bersamaan dengan Mangkunegaran, karena tanah ini dulu miliki Mangkunegaran, sama dengan Balekambang. Dengan Kanjeng Gusti ke sini kan tahu betul tanahnya dimanfaatkan masyarakat," katanya.
Saat ini, mereka juga sempat berdiskusi soal penggunaan pasar lantai dua yang kurang optimal.
"Menindaklanjuti pasar di lantai atas. Pedagang kurang maksimal cari rejeki di lantai dua. Kami minta petunjuk saja. Beliau kan Mangkunegara X. Ada kaitannya Pasar Depok tanah Mangkunegara," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!
-
Iriana Jokowi Ulang Tahun, Anies Baswedan hingga Erick Thohir Kirim Karangan Bunga