SuaraSurakarta.id - Kevin Fabiano resmi memimpin Pengkot Ikatan Puncak Silat Indonesia (IPSI) Kota Surakarta periode 2024-2028.
Pria asal Banyuanyar, Banjarsari itu terpilih secara aklamasi dalam Musorkot di Graha Wakaf FKAM, Kelurahan Karangasem, Kecamatan Laweyan, Minggu (9/3/2024) siang.
Kevin mendapatkan dukungan 37 perguruan pencak silat dari total 40 perguruan yang konfirmasi hadir.
Sosok yang juga Ketua Banteng Muda Indonesia (BMI) itu menggantikan Sri Kalono yang telah habis masa jabatan dua periode.
Baca Juga: Profil Kevin Fabiano, Caleg PDIP Dapil III Kota Solo: Kenyang Prestasi di Dunia Olahraga Difabel
"Saya menyampaikan terima kasih kepada senior-senior di IPSI memberikan amanah jadi ketua. Insya Allah akan pegang IPSI ini secara bertanggung jawab, komitmen dan konsisten agar organisasi ini semakin baik," kata Kevin Fabiano.
Dalam waktu dekat, lanjut Kevin, pihaknya segera turun gunung untuk menemui 52 perguruan pencak silat di Kota Solo untuk mendapatkan masukan dan memahami apa yang terjadi di tingkat bawah.
"Kami ingin merangkul semua perguruan silat yang ada agar semuanya nyedulur saklawase semua sebagai keluarga silat kota surakarta. Langkah itu kami lakukan 1-2 pekan sebelum penyusunan kepengurusan," paparnya.
"Tentu target ke depan tidak hanya mencetak atlet nasional tapi juga internasional dengan program terstruktur dan periodisasi latihan yang benar," tambah dia.
Sementara itu, Wakil Ketua KONI Surakarta Bidang Organisasi Hukum dan MSD, Endang Hendratni Heny Nogogini. berharap Kevin Fabiano bisa membawa IPSI Surakarta terus berprestasi di kancah nasional maupun internasional.
Baca Juga: Jalan Sehat Massal PDIP Solo, Ini Momen Kevin Fabiano Beri Salam Santun ke Senior Partai
Dirinya bersyukur pelaksanaan Musorkot IPSI Surakarta berjalan lancar hingga aklamasi.
"Harapan kami kemarin juara umum Porprov Jateng dan karena goal kita itu Porprov, Insya Allah 2026 akan lebih baik," ungkap Heny.
Hadir dalam Musorkot IPSI Kota Surakarta yakni perwakilan Pengprov IPSI Jawa Tengah, KONI Kota Surakarta hingga pengurus Pengkot IPSI Kota Surakarta.
Berita Terkait
-
Profil Kevin Fabiano: Anggota DPRD Solo Tersangka Korupsi Dana Atlet Disabilitas
-
Ratusan Muda Mudi Berebut Kursi Kang Nong Kota Cilegon, Debus Hingga Pecak Silat Jadi Andalan
-
Turut Meriahkan Pra Olimpiade Paris 2024, PLN Hadirkan Reog Ponorogo di Acara Exhibition Pencak Silat
-
Trending Selama Kampanye, Goyang Gemoy Prabowo Ternyata Bukan Sekadar Gerakan Silat
-
5 Fakta Bentrokan Dua Kelompok Pencak Silat Indonesia di Taiwan: Satu Korban Meninggal
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta