Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!

Spanduk tersebut dipasang di Jalan Raya Solo- Baki Kabupaten Sukoharjo.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 14 Maret 2025 | 13:42 WIB
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
Spanduk tulisan " Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu' terpasang di Jalan Raya Solo-Baki yang kondisinya rusak. [Suara.com/Ari Welianto]

SuaraSurakarta.id - Geram jalan rusak tak kunjung diperbaiki di wilayah Kabupaten Sukoharjo, spanduk kritikan bertulisan 'Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu' dipasang.

Spanduk tersebut dipasang di Jalan Raya Solo- Baki Kabupaten Sukoharjo. Hampir disepanjang jalan tersebut rusak hingga berlubang cukup dalam.

Kondisi itu sangat membahayakan pengguna jalan khususnya pengendara motor. Sering terjadi kecelakan, banyak motor yang kejeglong karena tidak tahu ada jalan berlubang ditambah lampu penerangan minim.

Kendaraan yang melintas pun harus pelan-pelan karena menghindari jeglongan alias lubang jalan.

Baca Juga:Jadwal Buka Puasa Kabupaten Sukoharjo Sabtu 1 Maret 2025 Lengkap dengan Doanya

Seorang pengendara Aryo Seno Aji (44) mengeluhkan banyak jalan yang berlubang di Jalan Raya Solo - Baki. Padahal hampir setiap hari lewat sini ke Solo.

"Parah rusaknya, lubangnya dalam-dalam. Hampir tiap hari lewat ini, kerja di Solo," ujar warga asal Baki ini, Jumat (14/3/2025).

Spanduk tulisan " Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu' terpasang di Jalan Raya Solo-Baki yang kondisinya rusak. [Suara.com/Ari Welianto]
Spanduk tulisan " Selamat Datang di Wisata Jeglongan Sewu' terpasang di Jalan Raya Solo-Baki yang kondisinya rusak. [Suara.com/Ari Welianto]

Aryo mengaku sangat senang dan bagus adanya spanduk yang dipasang ini. Itu sebagai kritikan buat pemerintah kabupaten agar tahu kalau ada jalan rusak.

"Bagus dipasang spanduk, biar pemerintah tahu. Saya tahunya pagi ini, kemarin juga belum ada. Mungkin pasangnya malam hari," ungkap dia.

Menurutnya rusaknya itu sudah cukup lama sekitar dua tahun hingga parah seperti sekarang. Memang sempat diperbaiki tapi cuma tambal saja, harusnya diaspal semua.

Baca Juga:Resmi PHK Massal, Serikat Pekerja PT Sritex Minta Perusahaan Penuhi Hak Buruh

"Di media sosial jadi viral, tapi tidak digubris dan tidak ada tindakan. Banyak pengendara motor yang jatuh sampai luka-luka, pas hujan itu nggak kelihatan," sambungnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini