Kalah Telak Versi Quick Count, PDIP Solo Pilih Tunggu Hasil Resmi KPU

Keunggulan telak hingga nyaris 24 persen ini menunjukkan dominasi Respati-Astrid di beberapa kecamatan strategis di Kota Solo.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 29 November 2024 | 16:14 WIB
Kalah Telak Versi Quick Count, PDIP Solo Pilih Tunggu Hasil Resmi KPU
Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa-Bambang Gage mengusung visi besar untuk menjadikan Solo sebagai kota yang berbudaya, maju, sejahtera, nyaman dan berkelanjutan. [Dok Tim Teguh-Gage]

SuaraSurakarta.id - Pasangan calon (paslon) Teguh Prakosa-Bambang Gage kalah telak versi quick count atau hitung cepat dalam Pilkada Solo 2024.

Paslon yang diusung PDIP Solo itu memperoleh 38,36 persen suara dibanding 61,64 persen milik Respati Ardi-Astrid Widayani.

Keunggulan telak hingga nyaris 24 persen ini menunjukkan dominasi Respati-Astrid di beberapa kecamatan strategis di Kota Solo.

Menanggapi hal tersebut Ketua Tim Pemenangan Teguh-Bambang, YF Sukasno, menegaskan bahwa pihaknya akan tetap mengikuti proses sesuai tahapan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Juga:Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama

"Kami menunggu hasil resmi melalui pleno KPU. Bagi kami, proses demokrasi adalah tentang menghormati aturan dan memastikan bahwa semua tahapan berjalan sesuai undang-undang," kata Sukasno, Jumat (29/11/2024).

Pilkada Solo 2024 menjadi sorotan karena hasil sementara menunjukkan posisi PDI Perjuangan, partai yang selama ini mendominasi kota ini, tertinggal di 'Kandang Banteng'.

PDIP Solo menyampaikan bahwa partai tetap menghormati proses demokrasi dan menekankan pentingnya menjaga kualitas demokrasi bangsa.

"Pemilu bukan sekadar soal menang atau kalah. Ini adalah alat untuk mengukur kedewasaan bangsa dalam berdemokrasi. Jika demokrasi hanya dipahami sebagai perebutan kekuasaan dengan segala cara, maka bangsa ini sedang menuju kehancuran," ujar perwakilan PDI Perjuangan dalam pernyataan resminya.

Mereka juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh kader, simpatisan, dan pendukung yang tetap setia memegang teguh nilai-nilai demokrasi.

Baca Juga:Karutan Solo Apresiasi Antusiasme Warga Binaan dalam Pilkada Serentak 2024

Meskipun hitung cepat memberikan gambaran awal, hasil resmi Pilkada Solo 2024 akan diumumkan setelah pleno KPU selesai.

Kedua belah pihak mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan menghormati proses demokrasi yang sedang berlangsung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini