SuaraSurakarta.id - Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan menegaskan bahwa PAN ingin berkoalisi dengan partai di Pemerintahan.
Hal ini mengingat nama Zulhas masuk dalam bursa Cawapres pada Pilpres 2024.
"Kalau ditanya bagaimana, kita pasti akan bergabung dengan partai-partai yang ada di pemerintah," terang dia saat ditemui, Rabu (12/7/2023).
Zulhas menjelaskan nanti bentuknya seperti apa, akan dibicarakan lebih detail lagi. Karena perkembangan masih jalan terus termasuk soal cawapres.
Baca Juga:Koalisi KKIR Tambah Kekuatan dengan Bergabungnya Partai Baru, Siapakah Dia?
"Nanti bentuknya seperti apa sekarang masih ada pembicaraan. Perkembangan masih jalan terus, termasuk cawapres," ungkap dia.
Saat ini, PAN terus berkomunikasi secara intens dengan berbagai kalangan. Apalagi ini mendekati pendaftaran capres dan cawapres bulan Oktober 2023 nanti.
"Kita memang lagi intens mendekati bulan Oktober 2023 pendaftaran, kita intens pertemuan dengan berbagai kalangan," paparnya.
Zulhas menambahkan bahwa setiap koalisi yang dibentuk berkeinginan untuk memenangkan pemilu. PAN pun tidak mau terburu-buru mengambil keputusan mengingat pergerakan Golkar yang mungkin saja bisa berkoalisi dengan Gerindra dan PKB.
"Kami pembicaraan terus, Golkar dengan PAN cukup juga. Golkar dengan Gerindra cukup juga, Golkar dengan PKB cukup juga. Setiap partai ingin kalau berkoalisi berkeinginan menang, itu jadi pertimbangan utama," tandas dia.
Baca Juga:Sudah Terjadwal, PAN Soal Kunjungan Balasan PDIP: Insyaallah jika Cocok Waktunya, Bulan Ini
Kontributor : Ari Welianto