SuaraSurakarta.id - Pondok Pesantren (Ponpes) Budi Utomo Solo yang berlokasi di Kadipiro, Kecamatan Banjarsari, kedatangan tamu istimewa.
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan berkesempatan mengunjungi Ponpes Budi Utomo dan bertatap muka secara langsung dengan para santri, Kamis (15/9/2022).
Kehadiran Mendag Zulkifli Hasan tersebut dalam rangka kegiatan pembekalan berwirausaha mandiri kepada para santri.
Mendag secara interaktif memberikan motivasi bagaimana berwirausaha yang dijalankan oleh para santri di Ponpes Budi Utomo.
Baca Juga:Miris! Santri di Lampung Tikam Senior Hingga Tewas, Ini Penyebabnya
Zulkifli Hasan menyampaikan, para santri harus bisa mandiri dalam ekonomi atau berwirausaha agar tidak menggantungkan hidup pada orang lain.
"Santri harus bisa mandiri dalam ekonomi (berwirausaha) agar di dalam menjadi pendakwah itu kuat (secara finansial), dan tidak menggantungkan hidupnya pada orang lain," jelas Zulkifli Hasan dalam pidatonya di hadapan para santri.
Kehadiran Zulkifli Hasan tersebut sangat positif untuk memberikan motivasi bagi para santri untuk mengembanghkan bakat dan minat, terutama yang ingin berwirausaha di masa mendatang.
Zulkifli Hasan sudah kedua kalinya mengunjungi Ponpes Budi Utomo Surakarta. Dia sangat terkesan dengan suasana yang bersih dan teratur.
"Saya terkesan dengan Ponpes Budi Utomo, mulai dari sandal juga ditata rapih, toilet-toilet juga bersih, saya merasa bangga bisa hadir di tengah-tengah santri Budi Utomo," tambah Zulkifli Hasan.
Baca Juga:Kunjungi Pasar Gede Solo,Mendag Zulkifli Hasan Pastikan Harga Sembako Stabil
Pimpinan Ponpes Budi Utomo, M Thoyibun mengemukakan, ponpes yang diasuhnya ini menerapkan tiga sukses yaitu sukses berilmu, budi pekerta yang baik, dan mandiri.
- 1
- 2