Jangan Ngasal Isi, Ini Lho Hal Penting yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Oli Mesin Sepeda Motor

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum menentukan oli mesin yang akan digunakan.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 01 September 2022 | 21:05 WIB
Jangan Ngasal Isi, Ini Lho Hal Penting yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Oli Mesin Sepeda Motor
Oli motor matic berbeda dengan motor manual. Motor matic menggunakan kopling kering. [Antara]

Pada line up Pertamina Lubricants tersedia oli mesin yang direkomendasikan untuk motor matic cc besar, seperti Enduro Matic V 10W-40.

Oli tersebut dinilai cocok dipakai oleh motor matic 150 cc seperti Yamaha NMax, Vario 160, Vespa Sprint 150, hingga sepeda motor matic berkapasitas mesin 250 cc.

Selain SAE, salah satu yang perlu diperhatikan ialah kode API service yang terdapat pada kemasan. Kode API berfungsi sebagai penentu spesifikasi oli yang dibuat oleh American Petroleum Institute.

Kode ini juga digunakan untuk mengukur tingkatan kemampuan oli disesuaikan dengan tingkatan teknologi mesin.

Baca Juga:Viral! Maling Gasak Motor Yamaha R15 Milik Ustaz Di Ponpes Al Itqon Cengkareng

Setiap mesin berbahan bakar bensin memiliki kode API dengan huruf depan “S”. Setelah kode “S” terdapat huruf kedua sesuai abjad di belakang huruf pertama tersebut.

Huruf kedua yang terdapat pada kode API menunjukkan tingkatan mutu oli (kode huruf alfabetis), semakin tinggi peringkatnya maka urutan hurufnya akan semakin tinggi.

“Misalnya saja pada produk Enduro Matic V 10W-40 yang sudah menggunakan standar API SN, ini adalah standar API service tertinggi saat ini untuk pelumas motor,” jelas Brahma.

Lebih lanjut, agar dapat mengetahui mana oli yang tepat sesuai dengan jenis motor yang dimiliki, perhatikan kode JASO yang terdapat pada kemasan oli motor.

JASO adalah klasifikasi jenis oli pada mesin motor yang didasari uji pelumasan yang dilakukan oleh Japanese Automotive Standart Organization. Ada dua klasifikasi JASO, yakni JASO MA dan JASO MB.

Baca Juga:Kaum Hawa Diharap Hati-hati! Lewat Aplikasi Tantan, Pria Ini Gelapkan Motor Wanita di Medan

Oli dengan kode JASO MA ditujukan untuk pengguna sepeda motor dengan kopling basah, sehingga kampas dan gigi yang terdapat di plat kopling tidak mudah selip.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini