Sukses Juarai Piala FA Cup, Gus Nadir Sebut Raihan Tropy Liverpool Ungguli Manchester United

Liverpool berhasil menyabet gelar Piala FA musim ini pasca dibabak final mengalahkan rivalnya Chelsea di Stadion Wembley, Sabtu (14/5/2022)

Budi Arista Romadhoni
Minggu, 15 Mei 2022 | 10:28 WIB
Sukses Juarai Piala FA Cup, Gus Nadir Sebut Raihan Tropy Liverpool Ungguli Manchester United
Gelandang Liverpool Jordan Henderson (kanan depan) mengangkat trofi Piala FA ketika selebrasi dengan rekan satu timnya setelah memenangkan pertandingan sepak bola final Piala FA Inggris antara Chelsea dan Liverpool di Stadion Wembley, London, Inggris (Sabtu 14/5/2022). [Ben Stansall / AFP]

SuaraSurakarta.id - Liverpool berhasil menyabet gelar Piala FA musim ini pasca dibabak final mengalahkan rivalnya Chelsea di Stadion Wembley, Sabtu (14/5/2022).

Pertandingan kedua tim sejatinya berjalan sangat sengit. Tidak ada gol sama sekali di waktu normal hingga perpanjangan waktu.

Alhasil, untuk penentuan juara Piala FA antara Liverpool atau Chelsea harus ditentukan melalui drama adu penalti.

Di babak tos-tosan tersebut, tujuh algojo Liverpool sukses antarkan klub yang berjuluk The Reds itu menjuarai Piala FA dengan skor akhir 6-5.

Baca Juga:Cristiano Ronaldo Yakin Manchester United Bakal Sukses di Bawah Komando Erik ten Hag, Tapi...

Keberhasilan Liverpool menjuarai Piala FA berhasil menambah koleksi tropy musim ini. Sebelumnya Liverpool berhasil memenangi gelar Piala Liga Inggris (Carabao Cup) pada Februari lalu, juga dengan mengalahkan Chelsea lewat drama adu penalti.

Tokoh muda Nahdlatul Ulama (NU) Nadirsyah Hosen alias Gus Nadir sebagai penggemar berat Liverpool mengaku bangga atas prestasi skuat asuhan Jurgen Klopp tersebut.

Melalui akun twitternya, Gus Nadir membeberkan kalau Liverpool berhasil menjadi klub dengan raihan tropy paling banyak diantara klub-klub Liga Inggris.

"Malam ini Liverpool bukan saja meraih juara FA Cup, tapi juga menumbangkan dominasi MU sebagai peraih trophy terbanyak di Inggris," ucap Gus Nadir.

"Manchester United (MU) 66 Trophy, Liverpool 67 Trophy," sambung pria yang kini berusia 48 tahun tersebut.

Baca Juga:Final Piala FA, Jurgen Klopp Minta Liverpool Tampil Versi Terbaik

Sontak saja cuitan Gus Nadir itu langsung dibanjiri komentar warganet. Sebagian besar dari mereka memberikan tanggapan yang beragam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini