- Wali Kota Solo Respati Ardi meninjau langsung talud longsor di Kelurahan Nusukan pada Selasa (13/1/2026) bersama beberapa dinas terkait.
- Respati meminta penanganan komprehensif terhadap longsor dan menekankan mitigasi risiko di wilayah rawan bencana akibat curah hujan tinggi.
- Pemkot Solo menargetkan pengerjaan revitalisasi talud longsor dimulai pekan depan setelah proses asesmen dan koordinasi antar dinas selesai.
SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo, Respati Ardi, meninjau langsung talud longsor di RT 5 RW 24, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, Selasa (13/1/2026).
Respati datang bersama Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperkim) Kota Solo, Nico Agus, Kapolsek Banjarsari Kompol Harno, Lurah Nusukan Arik, serta perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
Setibanya di lokasi, Respati memeriksa sejumlah hal, termasuk penyebab dan dampak terjadinya longsor. Ia kemudian meminta dinas terkait agar penanganan dilakukan secara komprehensif.
“Kami merespons aduan warga terkait adanya tanah yang mengalami longsor dan cukup mengkhawatirkan. Karena itu, kami bergerak cepat untuk menyelesaikannya agar tidak menimbulkan korban maupun dampak yang lebih besar,” kata Respati di sela-sela peninjauan.
Untuk mengantisipasi kejadian serupa yang berpotensi berakibat fatal, Respati juga menekankan kepada instansi berwenang agar segera melakukan penanganan di wilayah-wilayah rawan bencana. Ia berharap langkah tindak lanjut tersebut dapat meminimalkan dan mencegah dampak cuaca ekstrem.
“Pada kondisi cuaca yang menantang dengan curah hujan tinggi di awal tahun, mitigasi risiko perlu diperkuat, terutama di kawasan sungai yang rawan longsor,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Respati juga mengajak warga untuk menjaga kebersihan lingkungan sebagai upaya mencegah sumbatan aliran air yang dapat menyebabkan genangan. Menurutnya, sampah kerap menjadi pemicu banjir dan bencana alam lainnya.
“Kami mengajak seluruh warga untuk bersama-sama mencegah terjadinya genangan dan banjir yang tidak diinginkan. Dari hasil peninjauan tadi, masih ditemukan sampah yang dibuang ke sungai. Ini perlu gerakan bersama untuk membersihkan lingkungan agar tidak terjadi sumbatan,” bebernya.
Selain meninjau talud longsor, Respati juga berdialog dengan warga untuk mengetahui kebutuhan yang perlu ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Solo. Ia berharap melalui pertemuan tersebut, aspirasi masyarakat dapat segera terfasilitasi.
Baca Juga: Dualisme Raja Jadi Biang Kerok, Pemkot Masih Tahan Dana Hibah 2026 untuk Keraton Solo
“Kami juga menyerap aspirasi warga. Di antaranya, warga berharap dapat kembali memanfaatkan lapangan serta perbaikan infrastruktur jalan yang akan kami selesaikan tahun ini, termasuk di wilayah Cengklik. Intinya, kami akan terus berupaya memenuhi kebutuhan masyarakat dengan cepat agar benar-benar terfasilitasi,” ujarnya.
Kepala Dinas Perumahan, dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan (Disperkimtan) Kota Surakarta, Nico Agus Putranto, memastikan penanganan longsor akan segera dilakukan. Saat ini, proses tindak lanjut masih dalam tahap asesmen, dan pengerjaan ditargetkan dimulai pekan depan.
“Kami dari Disperkim, berdasarkan hasil asesmen BPBD, akan menyusun rekomendasi dan berkoordinasi dengan DPUPR. Revitalisasi talud yang longsor akan segera dilaksanakan. Targetnya, perencanaan selesai hari ini dan pelaksanaan dimulai pekan depan,” imbuhnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Film Penerbangan Terakhir Ajak Perempuan di 10 Kota Terhindar Modus Cowok Berseragam
-
Tinjau Talud Longsor di Nusukan, Respati Ardi Minta Penanganan Komprehensif
-
DPN Tani Merdeka Apresiasi Swasembada Beras Era Prabowo
-
Mantan Wakapolri Oegroseno Jadi Saksi Sidang Ijazah Jokowi, Sebut Ada Perbedaan!
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las