- Kubu SISKS Paku Buwono XIV Purbaya akan menempuh jalur hukum menanggapi penobatan KGPH Mangkubumi sebagai PB XIV dianggap tidak sah.
- Dualisme raja terjadi antara Purbaya yang mendeklarasikan diri saat pemakaman dan Mangkubumi dinobatkan keluarga besar Kamis (13/11/2025).
- Upaya komunikasi oleh GKR Panembahan Timoer untuk merangkul pihak Mangkubumi guna menyelesaikan masalah suksesi tersebut dilaporkan tidak berhasil.
SuaraSurakarta.id - Kubu SISKS Paku Buwono atau PB XIV Purbaya memastikan bakal membawa ke jalur hukum menyikapi penobatan KGPH Mangkubumi sebagai PB XIV.
Pasalnya penobatan KGPH Mangkubumi sebagai PB XIV tidak sah.
"(Akan mengambil langkah hukum) Pasti," terang GKR Panembahan Timoer, Senin (17/11/2025).
Gusti Timoer sangat menyayangkan adanya dualisme raja dan ini mengulang saat perebutan tahta setelah PB XII meninggal.
Ia mengaku sudah berupaya berkomunikasi dengan pihak Mangkubumi untuk membicarakan permasalahan suksesi tapi upaya tersebut tidak berhasil.
"Dari awal kami sudah berusah merangkul. Ketika Sinuhun hari Rabu itu dimakamkan, pagi saya datang ke tempatnya Mangkubumi untuk berbicara. Kemudian siangnya saya ketemu dengan Kanjeng Wiro dan Gusti Moeng (GKR Wandansari). Untuk apa? Untuk Merangkul. Bukan ingin meninggalkan. Monggo ayo sareng-sareng (mari kita bersama-sama)," paparnya.
"Ketika saya menemui Kanjeng Wiro, katanya juga akan namanya diselesaikan secara hukum," ucap dia.
Seperti diketahui dua anak laki-laki mendiang SISKS PB XIII, KGPH Hangabehi alias Mangkubumi dan KGPAA Hamangkunagoro alias Purboyo sama-sama mengaku sebagai raja baru Keraton Kasunanan Surakarta.
Purbaya mendeklarasikan diri sebagai PB XIV di depan jenazah ayahnya saat akan dimakamkan.
Baca Juga: Gibran Terseret Pusaran Takhta? Hangabehi Bongkar Fakta Pertemuan: Bukan Soal Restu Raja Kembar
Sementara KGPH Mangkubumi dinobatkan keluarga besar sebagai PB XIV, saat rapat keluarga besar keraton, Kamis (13/11/2025).
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
KGPH Mangkubumi Dinobatkan PB XIV, Kubu PB XIV Purboyo Bakal Tempuh Jalur Hukum
-
Momen Haru Wiranto Antar Jenazah Istri ke Peristirahatan Terakhir, Doa dan Tangis Pecah di Pemakaman
-
Wong Solo Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Ceria, Sikat 4 Link Ini!
-
Komitmen Golkar di Tengah Tantangan Ekonomi: Alia Noorayu Laksono Turun Bantu Ratusan Keluarga
-
10 Babak Perebutan Takhta Keraton Solo: Kisah Lengkap Dua Putra Raja yang Saling Mengklaim