Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Selasa, 18 Februari 2025 | 21:14 WIB
Kondisi atap Pasar Kliwon yang sebagian besar bocor. (Suara.com/Ari Welianto)

Lanjut dia, sempat berkomunikasi sebulan yang lalu dengan dinas pasar. Informasinya bulan Maret atau April baru akan dilakukan rehabilitasi tapi sampai 2025 tidak ada apa-apa.

"Komunikasi terakhir satu bulan yang lalu, katanya bulan Maret atau april direhab gitu," jelas dia.

Sementara itu Kabid Sarana dan Distribusi Dinas Perdagangan Kota Solo, Joko Sartono mengatakan anggaran untuk pemeliharaan Pasar Kliwon akan dilakukan pasca lebaran. 

"Njih, tahun ini ada anggaran pemeliharaan di Pasar Kliwon, ini baru proses perencanaan. Awal maret akan dilakukan proses lelang," paparnya.

Baca Juga: Sawah Jadi Kolam Renang Raksasa! Banjir Sragen Bikin Petani Shock

Joko menambahkan jika prosesnya berjalan lancar pasca lebaran bisa dilakukan pengerjaan. 

"Kalau lancar habis lebaran proses pengerjaannya. Anggarannya Rp 500 juta, itu nanti dengan Pasar Ayu, tapi nanti kita lihat lagi skala prioritasnya," tandas dia.

Kontributor : Ari Welianto

Load More