SuaraSurakarta.id - Jumlah karyawan PT Sri Rejeki Isman Tbk atau PT Sritex Sukoharjo dan anak perusahaannya yang di rumahkan terus bertambah.
Data terakhir ada sekitar 3.000 karyawan yang sudah di rumahkan di empat perusahaan dari awal dinyatakan pailit hingga sekarang. Ini disebabkan bahan baku untuk produksi ada yang sudah habis dan menipis.
"Sekitar 3.000-an yang sudah kita rumahkan. Tapi ini secara berkala terus kita review sampai kapan kita bisa bertahan," terang Direktur Utama PT Sritex Tbk Sukoharjo, Iwan Kurniawan saat ditemui, Jumat (20/12/2024).
Iwan menjelaskan kondisi pailit ini membuat ruang gerak perusahaan semakin sempit. Bahkan kurator pun belum bisa memberikan kepastian going concern.
"Nah, going concern yang sebenarnya sangat kita butuhkan untuk bisa memastikan keberlanjutan usaha ini," katanya.
Jumlah karyawan sudah di rumahkan ini tidak hanya di PT Sritex tapi juga di tiga anak perusahaan di Semarang dan Boyolali.
Sekitar 3.000 karyawan yang di rumahkan itu dari jumlah total 20 ribu karyawan di empat perusahaan tersebut.
"Jumlah karyawan yang di rumahkan itu sudah termasuk di anak perusahaan yang di Semarang dan Boyolali. Kalau total jumlah karyawan di empat perusahaan itu ada sekitar 20-an ribu karyawan," ungkap dia.
Menurutnya PT Sritex telah menjalankan amanah dari pemerintah untuk tidak melakukan PHK. Hal ini sebagai upaya yang terus menjadi semangat dan mendorong bagaimana caranya tidak melakukan PHK.
Baca Juga: Bahan Baku PT Sritex Menipis, Jumlah Karyawan yang Dirumahkan Bakal Bertambah
"Tapi dengan kondisi pailit juga mempersulit pergerakan kita. Maka kita berusaha juga dengan berbagai cara bagaimana normalisasi kondisi ini," sambungnya.
Soal pasokan bahan baku, manajemen masih terus berupaya agar pemasokan bahan baku bisa terus masuk. Bahan baku banyak yang impor dari sisi kimia dan harus mencari alternatif.
"Ini menjadi satu PR bagi kita. Harapan kita tidak terganggu dengan segala cara yang telah dilakukan," imbuh dia.
Sementara itu Koordinator Serikat Pekerja Sritex Group, Slamet Kaswanto mengatakan aktivitas produksi masih berlangsung menghabiskan bahan baku.
Tapi bahan baku yang sudah habis otomatis berhenti tidak ada produksi. Karena tidak bisa mendatangkan bahan baku, ada aturan juga dari bea cukai.
"Kalau going concert ini tidak diputuskan maka akan habis semua nanti. Sekitar satu bulan kemungkinan bahan baku akan habis," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Tak Lagi Menjabat Petugas Partai, FX Rudyatmo Pilih Kembali Jadi Tukang Las
-
Tak akan Pindah Partai! FX Rudy Tegaskan Siap Berjuang Menangkan PDIP di 2029
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini: Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Spesial!
-
7 Fakta Kasus Sapi Diracun di Nganjuk, Pelaku Incar Harga Murah dengan Modus Keji
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok