SuaraSurakarta.id - Festival kuliner nusantara non halal di Solo Paragon Mall kembali dibuka.
Padahal sebelumnya ditutup sementara dari, Rabu (3/7/2024) hingga Kamis (4/7/2024) siang.
Saat pembukaan festival memang sempat buka tapi lama ditutup sementara karena ada penolakan.
Dari pantauan di lapangan kamis siang semua tenant yang berjumlah 34 tenant dari berbagai dari daerah buka. Padahal pagi masih tutup meski ada aktivitas persiapan.
Baca Juga: Wow! Tempe Resmi Diajukan Warisan Budaya Tak Benda ke UNESCO
Pengunjung yang datang untuk menikmati berbagai menu yang ada cukup ramai. Tempat duduk yang dipersiapkan sudah terisi oleh pengunjung.
Area yang dipakai untuk tempat festival kuliner non halal sudah ditutup dengan kain warna hitam. Bagian atas juga akan ditutup, sehingga tidak tampak oleh pengunjung lain baik dari lantai atas mall.
Ada dua pintu yang dibuat, yakni pintu masuk dan keluar di festival kuliner nusantara non halal. Bahkan ada petugas yang jaga di pintu masuk, bhawl
Marketing Komunikasi Solo Paragon Mall, Veronica Lahji membenarkan kalau festival kuliner non sudah buka.
"Sudah buka," terang dia, Kamis (4/7/2024).
Baca Juga: Perusahaan Asal Solo Kembali Pasok Makanan untuk Jemaah Haji Indonesia 2024
Veronica menjelaskan bahwa ares di festival tersebut sudah ditutup pakai kain hitam. Di pintu masuk area tersebut ada petugas yang jaga.
"Sudah ditutup pakai kain hitam. Pintu masuk juga diatur," ungkap dia.
Sementara itu dari Event Organizer (EO) pelaksana dari Jangkrik juga membenarkan kalau festival kuliner non halal tetap lanjut.
"Sudah lanjut,” kata Event Organizer (EO) dari Jangkrik, Ken.
Memang ada beberapa kesepakatan yang dilaksanakan oleh EO mulai dari pelepasan banner yang dinilai terlalu vulgar. Ada juga kesepakatan adanya penutup di area sekitar tenant.
"Ada permintaan dikasih kain disekitarnya buat penutup. Untuk penutup, oke kita ikuti, intinya kita ikuti permintaan," sambungnya.
Ken menambahkan mengucapkan terimakasih bahwa event tersebut sudah bisa digelar kembali.
"Intinya kami berterima kasih acara boleh berjalan lagi," pungkas dia.
Seperti diketahui festival kuliner non halal yang digelar di Solo Paragon Mall harus dihentikan sementara, karena ada protes dari warga.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Kerupuk, Makanan Sederhana yang Sukses Bikin Lisa BLACKPINK Terpukau
-
Fan Meetup di Jakarta, Lisa BLACKPINK Sudah Coba Deretan Makanan Ini: Paling Suka Sama Kerupuk!
-
Terserang Bakteri Langka, Inul Daratista Tak Boleh Konsumsi Sejumlah Makanan Lezat Ini
-
Penyanyi Vadel Nasir Selalu Makan Pedas Jelang Manggung, Ini Manfaat dan Bahaya Makanan Pedas Bagi Kesehatan
-
BULOG - Satgas Pengamanan Swasembada Pangan Garuda Merah Putih Salurkan Bantuan Program Makanan Bergizi di Merauke
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Respati Ardi Blusukan di Mangkubumen, Warga Sampaikan Usulan Penambahan Puskesmas
-
Muncul Hoax Gambar Anggota TNI Diikat Polisi, Tim Ahmad Luthfi-Taj Yasin Lapor ke Polda Jateng
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Disebut Kalah di Survei, Jokowi: Siapa yang Bilang?
-
Kapok Kecolongan Lagi, PDIP Solo Bentuk Satgas Anti Suap Jelang Pilkada 2024
-
Puluhan Ribu Masyarakat Tumplek blek Hadiri Kampanye Akbar Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Solo