SuaraSurakarta.id - Caleg PDIP terpilih, Kevin Fabiano buka suara terkait dengan rumor bakal maju pada kontestasi politik Pilkada Solo 2024.
Ditemui awak media usai acara Halalbihalal BPC Hipmi Surakarta di Ndalem Prangwedan, Pura Mangkunegaran, Jumat (3/5/2024) malam, Kevin tak ingin buru-buru mengambil formulir dan mendaftarkan diri.
"Kami alon-alon waton kelakon saja. Nggak usah buru-buru," kata Kevin kepada awak media.
Sebagai anak muda, Kevin memilih untuk mengedepankan tata krama dan aturan berkaitan dengan pendaftaran itu.
"Tunggu saja nanti. Insya Allah minggu depan," jelas dia.
Disinggung namanya disebut banyak pihak cukup potensial berdasarkan hasil Pileg 2024 lalu, pria kelahiran Solo 15 September 1994 tersebut memberikan jawaban bijak.
"Syukur alhamdulillah kalau beritanya seperti itu. Jelas kami banyak belajar dari para tokoh senior yang ada. (Soal Pilkada Solo), sudah ada mekanismenya mulai tingkat DPC sampai DPP, jadi keputusan ada di sana," katanya.
Meski demikian, Kevin memastikan dirinya terus terjun ke masyarakat untuk menyerap aspirasi dan masukan dari warga, demi Kota Solo yang semakin maju dan sejahtera.
"Ya seperti sebelumnya saja, saya akan terus ke lapangan, mencari tahu kondisi di masyarakat dan apa yang dibutuhkan di sana. Harapannya dengan cara itu kita tahu uneg-uneg dari masyarakat untuk kota ini semakin baik," paparnya.
Baca Juga: Didampingi Sang Istri, Her Suprabu Daftar Bakal Calon Wali Kota Solo lewat PDIP
Seperti diketahui, nama Kevin Fabiano mencuat digadang-gadang menjadi calon potensial untuk maju ke Pilkada Solo 2024.
Melihat hasil Pileg lalu, caleg muda asal Banyuanyar, Kecamatan Banjarsari ini mampu meraih simpati masyarakat dengan mengantongi hampir 4.000 suara masyarakat.
Tak ayal, politikus yang diusung dari PDI Perjuangan ini menjadi sosok muda yang digadang-gadang mampu meneruskan pembangunan Kota Bengawan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
KGPH Mangkubumi Dinobatkan PB XIV, Kubu PB XIV Purboyo Bakal Tempuh Jalur Hukum
-
Momen Haru Wiranto Antar Jenazah Istri ke Peristirahatan Terakhir, Doa dan Tangis Pecah di Pemakaman
-
Wong Solo Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Ceria, Sikat 4 Link Ini!
-
Komitmen Golkar di Tengah Tantangan Ekonomi: Alia Noorayu Laksono Turun Bantu Ratusan Keluarga
-
10 Babak Perebutan Takhta Keraton Solo: Kisah Lengkap Dua Putra Raja yang Saling Mengklaim