SuaraSurakarta.id - Satreskrim Polresta Solo mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan di sebuah toko handphone di Jalan Yosodipuro, Kecamatan Banjarsari.
Uniknya, pelaku justru membuang sekitar 41 handphone merek iPhone ke Sungai Bengawan Solo gara-gara panik handphone curian masih menyala.
Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi dalam jumpa pers, Rabu (7/2/2024) menjelaskan, dua pelaku yang nekat membobol toko itu adalah RR alias B dan P alias B.
"Saat ini P masih dalam pengejaran. Sementara satu tersangka lagi ialah DWS alias K yang ikut menjual barang hasil curian," kata Iwan didampingi Kasatreskrim Kompol Ismanto Yuwono.
Iwan memaparkan, berdasarkan hasil penyelidikan, pelaku masuk ke toko dengan merusak gembok pintu. Pelaku juga sudah membawa karung.
Pelaku RR dan P toko elektronik dan kemudian berhasil menggasak 56 iPhone dari etalase di dalam toko.
"Karena merasa kebingungan dan takut terlacak, pelaku membuang HP yang masih aktif ke Sungai Bengawan Solo," jelasnya.
"Dari pengakuan tersangka ada 41 IPhone yang dibuang ke sungai Bengawan Solo" tambah mantan Dirlantas Polda DIY tersebut.
Sementara iPhone yang tidak aktif atau belum diaktifkan mereka kubur di tanah di sekitar sungai. Tiga hari kemudian, mereka mengambil iPhone yang dikubur dan berniat menjualnya melalui BWS alias K.
Baca Juga: Ketahuan Mencuri Laptop, Warga Ngemplak Boyolali Nyaris Diamuk Massa
Akibat perbuatanya para tersangka dijerat dengan Pasal 363 ayat 1 ketiga, keempat, dan kelima KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?