SuaraSurakarta.id - Lembaga pengkajian strategis dan lembaga swadaya masyarakat Centre For Strategic and International Studies (CSIS) menyebut mayoritas rakyat Indonesia memilih Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka pada pilpres 2024.
Hal ini diketahui dari survei periode Desember 2023 paska debat calon presiden digelar.
Direktur Eksekutif CSIS Dr. Yose Rizal Damuri mengatakan Prabowo Subianto menempati posisi teratas sebagai capres paling populer dengan angka 97,2 persen. Sedangkan capres dengan popularitas terendah disematkan kepada Ganjar Pranowo dengan angka 91,1 persen.
Yose Rizal menambahkan, survei tersebut juga merekam alasan masyarakat memilih calon presiden dengan pertimbangan jujur atau tidak korupsi, merakyat, dan tegas atau berwibawa.
Baca Juga: Tantang FX Rudy Soal Anggaran Pemerintah Pusat Lebih Besar, Gibran: Lihat Saja Datanya!
"Mayoritas pemilih menginginkan capres berlatar belakang militer yang dinilai mampu bersikap tegas," kata dia, Kamis (28/12/2023).
Dari ketiga pasangan yang ada, Prabowo-Gibran adalah satu-satunya capres dan cawapres yang belum pernah disebut dalam sidang korupsi. Demikian pula Mahfud MD.
Sedangkan Ganjar Pranowo pernah disebut dalam sidang korupsi E-KTP. Demikian pula Muhaimin Iskandar dalam kasus sidang korupsi "kardus durian" di sidang tipikor Menakertrans pada tahun 2011.
Tingkat elektabilitas Prabowo-Gibran pasca debat capres, dari hasil survey ini mendapat dukungan 43,7 persen dari seluruh provinsi di Indonesia. Disusul Anies-Muhaimin 26,1 persen, dan Ganjar-Mahfud 19,4 persen.
Sedangkan penilaian publik terhadap debat cawapres menempatkan Gibran dan Mahfud MD yang sukses dan menguasai materi.
Baca Juga: Heboh Yel-yel 'SoloBukanGibran' Saat Apel Satgas PDIP di Solo, Gibran Beri Respon Simpel
Sementara tingkat elektabilitas berdasarkan zona, Prabowo-Gibran unggul di Sumatera (36,5 persen), Jakarta & Banten (35,2 persen), Jawa Barat (50,9 persen), Jawa Timur (52 persen), Bali & Nusra (45,7 persen), Kalimantan (41,3 persen), Sulawesi & Gorontalo (50 persen), serta Maluku Papua (57,5 persen).
Berita Terkait
-
Ikut Desak Prabowo Reshuffle Kabinet, Refly Harun Sebut 17 Menteri Pro Jokowi: Jangan Dibiarkan!
-
Pemerintahan Prabowo Subianto Akan Genap 6 Bulan, Rocky Gerung Sarankan Segera Lakukan Reshuffle
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Muzani Ungkap Cara Prabowo Persiapkan Kemerdekaan Palestina: Evakuasi Tenaga Medis-Pendidik ke RI
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi