SuaraSurakarta.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka memastikan pengerjaan sejumlah infrastruktur di Kota Solo berjalan sesuai jadwal, meski beberapa hari terakhir tidak terpantau olehnya karena menjalani isolasi mandiri.
Pada hari pertamanya berkantor di Balai Kota Surakarta, Rabu (24/8/2022), Gibran langsung meninjau sejumlah proyek infrastruktur yang sedang dikerjakan, di antaranya Jembatan Mojo, Baron Kecil, Juanda, Jalan Surya, Gatot Subroto, dan Ngarsopuro.
"Dinas PUPR juga setiap hari laporan terkait progres pembangunan, kami melakukan koordinasi secara daring," katanya.
Ia mengatakan dari hasil peninjauan tersebut seluruh pengerjaan berjalan sesuai dengan rencana awal.
"On progress semua, on the track. Proyek tetap berjalan dengan baik," katanya.
Sementara itu, disinggung mengenai revitalisasi kawasan Sriwedari, ia mengaku masih akan didiskusikan terlebih dahulu dengan Sekretaris Daerah Kota Surakarta Ahyani. Ahyani sendiri saat ini juga sedang menjalani isolasi mandiri akibat terpapar COVID-19.
"Nunggu pak sekda dulu, kemungkinan besok beliau sudah sembuh," katanya.
Meski masih akan dibicarakan lebih lanjut, pihaknya berencana untuk membongkar bangunan Graha Wisata yang ada di bagian depan kawasan Sriwedari.
"Rencananya Graha Wisata saya bongkar saja, biar Gedung Wayang Orang punya akses dari depan," katanya.
Baca Juga: Polisi Ringkus 11 Penjudi Dadu dan Capjiekia di Kota Solo
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?