SuaraSurakarta.id - Gelaran ASEAN Para Games 2022 (APG) akan berlangsung di Kota Solo, 30 Juli hingga 6 Agustus mendatang.
10 Hari jelang pembukaan, segala persiapan terus dilakukan. Sementara untuk venue pertandingan dipastikan telah siap.
Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, menegaskan kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah APG membuktikan kepedulian pemerintah Indonesia kepada kaum difabel.
"Saya juga ingin menyampaikan bahwa ini adalah bukti dari pemerintah memberikan kesempatan yang sama kepada teman-teman difabel maupun nondifabel," kata Zainudin Amali dilansir dari ANTARA, Rabu (20/7/2022).
Baca Juga: ASEAN Para Games 2022: Ratusan Atlet dan Official NPC Indonesia Ikuti Tes PCR
Indonesia menjadi tuan rumah APG ke-11 yang akan berlangsung di Kota Solo pada 30 Juli - 6 Agustus 2022.
"Sebenarnya, kita ini kan sudah berpengalaman menjadi tuan rumah multi even, bahkan sampai tingkat Asia, yakni Asian Games dan Asian Para Games 2018," kata Menpora.
Dalam pergelaran Asian Para Games 2018 lalu, kata dia, semua berjalan sukses, dan semua pihak, termasuk yang dari luar negeri, menyatakan kepuasannya terhadap penyelenggaran Indonesia.
Selain itu, Menpora mengungkapkan Indonesia juga berkali-kali menjadi tuan rumah SEA Games, juga APG, dan khusus untuk Kota Solo adalah yang kedua kalinya.
Dari laporan dan pengecekan langsung yang dilakukannya di lapangan, menurut Amali, semua persiapan APG 2022 berjalan lancar, termasuk "opening" dan "closing ceremony".
Baca Juga: ASEAN Para Games 2022: INASPOC Siapkan Penerbangan Langsung ke Solo
"Jadi sebenarnya, walaupun dalam waktu yang singkat kita ditunjuk untuk menjadi tuan rumah, tapi karena kesiapan infrastruktur yang ada, kesiapan SDM kita, jadi kita sebenarnya tidak kaget lagi," katanya.
Persiapaan yang matang itu, lanjut Amali, tidak terlepas dari dukungan pemerintah pusat, khususnya Presiden Joko Widodo.
Ketika Ketua Umum NPC menyampaikan Indonesia mendapat kepercayaan menjadi tuan rumah, saat itu juga Presiden Jokowi langsung memberikan arahan untuk mempersiapkan segala sesuatunya.
"Ini yang mungkin membuat pekerjaan kita lancar, karena perintah itu langsung datang dari pimpinan tertinggi kita. Sehingga dukungan ke bawahnya, di tingkat pusat, pemda, pemkot dan masyarakat itu juga memberikan 'support'," kata Menpora.
Lebih lanjut, Amali menyampaikan apresiasi kepada Kominfo karena telah memberi ruang bagi pihaknya untuk memberikan penjelasan terkait persiapan perhelatan APG tahun ini.
"Harapannya, masyarakat memberikan dukungan dan 'support'-nya terhadap penyelenggaran kegiatan ini. Tentu ini menjadi kesempatan buat kita untuk membuktikan sebagai tuan rumah yang baik dan memberikan dukungan kepada para atlet kita," pungkas Menpora Amali.
Berita Terkait
-
Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
-
Raffi Ahmad Buka Pintu untuk Difabel Jadi Stafnya, Tegaskan Komitmen Inklusi
-
Ajak Difabel Jadi Staf Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad: Pokoknya Mau...
-
Berapa Gaji Staf Utusan Khusus Presiden? Raffi Ahmad Santai Tawari Niatus Sholihah Jadi Asisten
-
10 Tahun Jokowi, Indonesia Juara Umum Paragames Tiga Kali Berturut-Turut dan Raih Medali Emas di Dua Paralimpiade
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin