Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Senin, 28 Februari 2022 | 21:58 WIB
Kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari Sutaryadi berduel bola udara melawan Arema FC dalam laga pekan ke-11 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (6/11/2021) malam WIB. [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]

"Saya banyak belajar berkompetisi dari BRI Liga 1 dan bermain secara profesional bersama PSIS Semarang yang memberikan banyak ruang untuk pemain muda," ucap Arhan.

General Manager PSIS Semarang, Wahyoe 'Liluk' Winarto tak menampik jika timnya memberikan banyak kesempatan bagi pemain muda sebagai langkah jangka panjang.

Menurutnya, pemain muda tim Kota Atlas telah dipantau cukup lama saat masih berada di level akademi dan terjun di EPA musim-musim sebelumnya.

"Pemain muda kan butuh jam terbang, nah itu didapatkan mereka saat diberi kesempatan bermain. Makanya di PSIS tidak ada istilahnya pemain junior maupun senior," kata Liluk saat berbincang dengan Suara.com di Solo.

Baca Juga: Sambut Laga Kontra Persija, Robert Alberts Akui Persib dalam Tekanan

"Saat latihan, pemain muda kita menunjukkan sesuatu hal dan tidak ingin kalah dengan yang lebih senior. Makanya mereka bisa berkembang di lapangan," tambah dia.

Pemain PSS Sleman, Bagas Umar melewati adangan winger Persib Bandung, Frets Listanto Butuan dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022. [PSSleman.id]

Tak hanya Persebaya Surabaya dan PSIS Semarang, pemberian kesempatan debut bagi pemain muda juga dirasakan duo personel PSS Sleman, Bagas Umar dan Ifan Nanda.

Bagas kali pertama menginjakkan rumput BRI Liga 1 saat mengalahkan Barito Putera. Sementara Ifan Nanda debut kontra Bali United.

Asisten pelatih PSS Sleman, Guntur Cahyo Utomo mengaku terus memotivasi kepada pemain mudanya untuk terus berkembang dan belajar lebih cepat mendapatkan kemampuan terbaik.

“Banyak perkembangan yang harus Ia kejar di waktu yang sangat pendek ini. Pertandingan kompetitif terakhir Bagas adalah EPA, ini sudah Liga 1 dan tentu saja sudah berbeda level tantangannya. Dia harus bisa meraih itu semua secara cepat agar mendapatkan kepercayaan mengisi posisinya di tim PSS,” kata Guntur.

Baca Juga: BRI Liga 1 Persib Bandung Vs Pesija Jakarta, Marc Klok Akan Hadapi Mantan Klubnya di Bali

Jika lebih dirinci lagi, masih banyak deretan pemai muda yang menjalani debut musim ini seperti Ramai Rumakiek (Persipura Jayapura), Bayu Mohammad Fiqri (Persib Bandung),  Alfriyanto Nico (Persija Jakarta), Ronaldo Kwateh (Madura United).

Load More