SuaraSurakarta.id - Underpass Makamhaji, Kecamatan Kartasura, Sukoharjo akan ditutup sementara mulai 21 Februari hingga 7 Maret 2022 nanti.
Penutupan ini karena akan dilakukan perbaikan mengingat kondisinya sering rusak dan membahayakan keselamatan pengguna jalan.
Kota Solo pun akan berdampak selama perbaikan Underpass Makamhaji berlangsung. Karena masyarakat akan mencari jalan alternatif selama perbaikan underpass berlangsung.
Dinas Perhubungan (Dishub) Solo pun sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas selama pengerjaan underpass berlangsung.
"Kita sudah siapkan rekayasa lalu lintas saat perbaikan Underpass Makamhaji berlangsung," ujar Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dishub Solo, Ari Wibowo, Kamis (10/2/2022).
Ari menjelaskan, jika rekayasa lalu lintas dilakukan untuk semua jenis kendaraan. Itu baik kendaraan umum atau kendaraan pribadi.
Untuk angkutan berat dan bus AKAP akan dialihkan saat masih di wilayah Sukoharjo. Nanti dari Langenharjo selanjutnya menuju Dlopo, Baki hingga Pakis.
"Angkutan berat langsung dialihkan di wilayah Sukoharjo dari Solobaru sampai Pakis," sambungnya.
Sedangkan untuk bus AKDP dari Wonogiri-Sukoharjo-terminal Tirtonadi Solo tidak ada perubahan rute.
Baca Juga: Sambut ASEAN Para Games 2022, 250 Atlet NPC Indonesia Ikuti Vaksin Penguat
Hanya penyesuaian rute Batik Solo Trans (BST) yang biasanya melintas Underpass Makamhaji ke Kleco-Faroka, dan seterus.
"Untuk bus AKDP Wonogiri-Terminal Tirtonadi tidak ada perubahan, hanya rute BST saja," ungkap dia.
Untuk kendaraan through traffic atau lalu lintas menerus tidak mampir ke Solo, lanjut dia, bisa diarahkan masuk tol. Nanti keluarnya bisa lewat Karanganyar atau Kebakkramat.
Nanti kendaraan pribadi dari arah barat menuju Solo bisa mengambil jalur kiri sebelum underpass. Untuk sepeda motor bisa lewat Underpass Transito.
"Masyarakat bisa mencari jalan di dekat Underpass Makamhaji, yakni Underpass Transito untuk motor dan Flyover Purwosari," paparnya.
Nanti petugas central control room akan mengendalikan traffic light yang terdampak dengan menambah durasi warna hijau.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA Halaman 145 Kurikulum Merdeka
-
GoTo Luncurkan Empat Dukungan Nyata untuk Kesejahteraan Mitra
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X