SuaraSurakarta.id - Underpass Makamhaji, Kecamatan Kartasura, Sukoharjo akan ditutup sementara mulai 21 Februari hingga 7 Maret 2022 nanti.
Penutupan ini karena akan dilakukan perbaikan mengingat kondisinya sering rusak dan membahayakan keselamatan pengguna jalan.
Kota Solo pun akan berdampak selama perbaikan Underpass Makamhaji berlangsung. Karena masyarakat akan mencari jalan alternatif selama perbaikan underpass berlangsung.
Dinas Perhubungan (Dishub) Solo pun sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas selama pengerjaan underpass berlangsung.
"Kita sudah siapkan rekayasa lalu lintas saat perbaikan Underpass Makamhaji berlangsung," ujar Kepala Bidang (Kabid) Lalu Lintas Dishub Solo, Ari Wibowo, Kamis (10/2/2022).
Ari menjelaskan, jika rekayasa lalu lintas dilakukan untuk semua jenis kendaraan. Itu baik kendaraan umum atau kendaraan pribadi.
Untuk angkutan berat dan bus AKAP akan dialihkan saat masih di wilayah Sukoharjo. Nanti dari Langenharjo selanjutnya menuju Dlopo, Baki hingga Pakis.
"Angkutan berat langsung dialihkan di wilayah Sukoharjo dari Solobaru sampai Pakis," sambungnya.
Sedangkan untuk bus AKDP dari Wonogiri-Sukoharjo-terminal Tirtonadi Solo tidak ada perubahan rute.
Baca Juga: Sambut ASEAN Para Games 2022, 250 Atlet NPC Indonesia Ikuti Vaksin Penguat
Hanya penyesuaian rute Batik Solo Trans (BST) yang biasanya melintas Underpass Makamhaji ke Kleco-Faroka, dan seterus.
"Untuk bus AKDP Wonogiri-Terminal Tirtonadi tidak ada perubahan, hanya rute BST saja," ungkap dia.
Untuk kendaraan through traffic atau lalu lintas menerus tidak mampir ke Solo, lanjut dia, bisa diarahkan masuk tol. Nanti keluarnya bisa lewat Karanganyar atau Kebakkramat.
Nanti kendaraan pribadi dari arah barat menuju Solo bisa mengambil jalur kiri sebelum underpass. Untuk sepeda motor bisa lewat Underpass Transito.
"Masyarakat bisa mencari jalan di dekat Underpass Makamhaji, yakni Underpass Transito untuk motor dan Flyover Purwosari," paparnya.
Nanti petugas central control room akan mengendalikan traffic light yang terdampak dengan menambah durasi warna hijau.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
Terkini
-
Miris! SDN 27 Kauman Kota Solo Hanya Terima 1 Siswa
-
Buruh Eks PT Sritex Resah dan Khawatir Usai Kejagung Sita 72 Mobil Mewah
-
Dikejar Warga Usai Jambret di Depan SMPN 1 Grogol, Dua Residivis Babak-belur Diamankan Polisi
-
Kandungan Utama Evowhey Protein yang Bermanfaat Besar
-
Pupuk Palsu Gegerkan Boyolali: Polda Jateng Bongkar Sindikat Bertahun-tahun