SuaraSurakarta.id - Stadion Manahan Solo diperbolehkan untuk venue Persis Solo dalam mengarungi kompetisi Liga 2 2021-2022.
Hanya saja hingga saat ini pengelolaan belum diserahkan ke Pemerintah Kota (pemkot) Solo usai dilakukan renovasi oleh Pemerintah Pusat.
"Stadion Manahan sudah bisa dipakai," ujar Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, Selasa (7/9/2021).
Gibran menegaskan, Stadion Manahan Solo masih dalam masa pemeliharaan setelah selesai di renovasi. Kemungkinan masih proses dan itu bisa diatur, nanti bisa dibicarakan.
Baca Juga: Sungai Bengawan Solo Tercemar Limbah Ciu, 6.000 Warga Solo Terancam Konsumsi Alkohol
"Untuk penyerahan kelihatannya masih proses. Tapi tidak apa-apa bisa diatur dan bisa dibicarakan bersama," kata dia.
Sejauh ini, belum ada yang mengajukan izin untuk pemakaian Stadion Manahan Solo. Dari Persis Solo belum ada, komunikasi dengan PT LIB juga belum.
"Pengajuan izin mungkin sambil jalan. Yang jelas sudah siap dipakai untuk kompetisi," ungkapnya.
Seperti diketahui belum lama ini Stadion Manahan Solo baru selesai di renovasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) sejak 2018 lalu.
Untuk renovasi yang dilakukan meliputi rumput lapangan ditanami jenis zoysia japonica. Yang mana sama dengan yang digunakan di Stadion Gelora Bung Karno.
Baca Juga: PSIS Evaluasi Permainan Usai Hadapi Persela di Laga Perdana Liga 1
Selain itu untuk tribun penonton kini single seat (kursi tunggal) yang berkapasitas 20.000 penonton.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang