SuaraSurakarta.id - Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep disebut memberikan lampu hijau dan antusias berkaitan ajakan uji coba PSIS Semarang.
Hal tersebut dikayakan CEO PSIS, Yoyok Sukawi usai berkomunikasi dengan putra bungsu Presiden Joko Widodo tersebut, Selasa (18/5/2021).
“Saya sudah berkomunikasi langsung dengan Mas Kaesang. Intinya, beliau menyambut baik. Alhamdulillah semoga uji coba bisa terlaksana,” kata Yoyok Sukawi kepada Ayosemarang.com--jaringan Suara.com, Selasa (18/5/2021).
Setelah disambut baik Kaesang, selanjutnya Yoyok Sukawi akan berkomunikasi terkait hari pelaksanaan partai uji coba yang direncanakan menggunakan format home away di Stadion Jatidiri Semarang dan Stadion Manahan Solo.
Yoyok berharap, pertandingan kedua tim Jawa Tengah ini bisa disiarkan langsung stasiun televisi swasta karena dilaksanakan dalam suasana pandemi Covid-19.
“Otomatis kan tidak boleh ada penonton. Jadi bagaimana suporter kedua tim puas, ya disiarkan langsung televisi, karena ini kan terkait pandemi,” tuturnya.
Soal pelaksanaan uji coba dengan protokol kesehatan (prokes) ketat bisa mencontoh dari pelaksanaan Piala Menpora 2021 yang dinilai sangat sukses dari sisi penegakan prokes sesuai anjuran pemerintah.
“Kami bersyukur, Piala Menpora 2021 sukses dilaksanakan dan tidak ada satu pun ada kasus positif Covid-19. Nah ini kan bisa jadi contoh saat laga uji coba antara PSIS dan Persis di Jatidiri ataupun Manahan,” tuturnya.
Pria yang juga Exco PSSI tersebut merencanakan pertandingan uji coba bisa dilaksanakan pertengahan Juni sesuai dengan program latihan dari pelatih kepala PSIS Dragan Djuanovic.
Baca Juga: Selain Persis Solo, PSIS Semarang Tantang Rans Cilegon Milik Raffi Ahmad
“Uji coba kan tidak mencari menang atau kalah. Kedua tim membutuhkan uji coba untuk mengukur kemampuan serta mentalitas pemain, terutama pemain muda PSIS,” pungkas Yoyok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
LDA Keraton Solo Bantah Cucu PB XIII Aniaya Anggota Tim Pengamanan Kubu PB XIV Purboyo
-
Satresnarkoba Polresta Solo Bongkar Jaringan Narkotika, Satu Kilogram Sabu Disita
-
Tedjowulan Mulai Ngantor di Keraton Surakarta, Fokus Awal Rembug Keluarga Besar Bagi yang Mau
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 Halaman 109 Kurikulum Merdeka: Memahami Teks!
-
Abdi Dalem Kubu Purboyo Jadi Korban Kekerasan, Diduga Ditendang Bagian Kelamin, Pelaku Cucu PB XIII?