SuaraSurakarta.id - Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) sempat menunjukkan ijazah selama sekolah kepada awak media, Rabu (16/4/2025).
Jokowi menunjukkan ijazahnya selama sekolah mulai dari Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) hingga saat kuliah di Universitas Gajah Mada (UGM).
Momen tersebut dilakukan Jokowi sebelum menerima perwakilan dari Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA) yang ingin menanyakan soal keaslian ijazahnya.
Mantan Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta ini para awak media untuk masuk ke dalam kediamannya di Gang Kutai Utara nomor 1, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo.
Baca Juga:Forkompimda Jatim Sowan Jokowi di Solo, Khofifah Ungkap Hasil Pertemuan
Selanjutnya di dalam Jokowi menunjukkan ijazahnya satu per satu lembar mulai SD hingga kuliah ke awak media.
Namun, Jokowi tidak memperkenankan awak media untuk mengambil gambar dalam pertemuan tersebut. Karena awak media yang dipersilahkan masuk diminta untuk mengumpulkan handphone dan kamera.
"Ini saya tunjukkan ijazah saya, mulai dari SD sampai S1. Tapi jangan difoto ya,” ujar Jokowi, Rabu (16/4/2025).
Ayah Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ini awalnya menunjukan ijazah SMA Negeri 6 Surakarta, lalu ijazah lulusan SMP Negeri 1 Surakarta, lalu lulusan di SDN Tirtoyoso. Terakhir Jokowi menunjukan ijazah lulusan di UGM.
"Saya baru memutuskan untuk memperlihatkan kepada bapak ibu baru tadi malam," ungkap dia.
Baca Juga:Gugatan Ijazah Palsu Jokowi Resmi Didaftarkan, Empat Pihak Berstatus Tergugat
Jokowi sempat menyampaikan kalau stoomap yang berisi ijazah SD hingga SMP bukan stopmap asli. Tapi kalau ijazah kuliah masih asli pemberian dari UGM.