SuaraSurakarta.id - Tim Transisi 'Ngopeni Nglakoni' Ahmad Luthfi-Taj Yasin telah mencatat 136 usulan program selama bekerja setidaknya 2 bulan terakhir.
Program-program itu sudah termasuk rekomendasi dari Rembug Ngopeni Nglakoni yang digelar pada 1-2 Februari 2025.
Rembug tersebut terbagi menjadi empat, yakni rembug bersama pimpinan parpol, rembug bersama akademisi, kemudian bersama Tim Pemenangan, dan relawan.
Ketua Tim Transisi, Dr Zulkifli Gayo mengungkapkan, banyak usulan yang masuk dan dikerucutkan menjadi 136 program sesuai dengan janji politik pasangan Calon Gubernur Ahmad LUthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin Maimoen.
Baca Juga:Serap Aspirasi, Tim Transisi Ahmad Luthf-Gus Yasin Roadshow Parpol Jelang Pelantikan
Ratusan usulan itu juga berasal dari pertemuan Tim Transisi saat menggelar forum Group Discussion (FGD) dan roadshow bersama parpol.
"Secara keseluruhan program dikerucutkan sekitar 136 program. Ada infrastruktur, kemiskinan, peningkatan ekonomi, kesejahteraan sosial, termasuk birokrasi pendidikan dan reformasi birokrasi," kata Zulkifli, Senin (3/2/2025).
Usai mengerucutkan program tersebut, tugas Tim Transisi belum selesai. Selanjutnya Tim Transisi yang terdiri dari 5 pakar tersebut akan melakukan koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Jateng.
Tujuannya, memastikan semua dokumen program masuk di perencanaan pembangunan, terutama di dalam penyusunan RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah).
Dalam kesempatan itu, lanjut Zulkifli, Rembug Ngopeni Nglakoni juga sekaligus membubarkan Tim Pemenangan namun ke depan relawan menyatu bersama rakyat.
Baca Juga:Andika-Hendi Cabut Gugatan MK, Sekretaris PDIP Solo: Ahmad Luthfi Gubernur Kita
"Tugas relawan untuk pemenangan sudah selesai, tapi fungsi relawan untuk membangun masyarakat terus berjalan. Mengawal program-program Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur lima tahun ke depan," ujarnya.
- 1
- 2