Road To Pilkada Solo: Jam Terbang Tinggi, Mas Pur Pahami Betul Kondisi Masyarakat

Sosok kelahiran 7 Desember 1964 ini telah mendaftarkan diri sebagai balon Wali Kota Solo melalui PDIP.

Ronald Seger Prabowo
Jum'at, 31 Mei 2024 | 21:30 WIB
Road To Pilkada Solo: Jam Terbang Tinggi, Mas Pur Pahami Betul Kondisi Masyarakat
Politisi senior Purwono atau lebih akrab dikenal sebagai Mas Pur resmi maju sebagai bakal calon (balon) Wali Kota Solo menghadapi Pilkada 2024. [Suara.com/dok]

Dedikasi Mas Pur untuk Kota Bengawan terlihat jelas dari kiprahnya di berbagai organisasi. Dirinya, saat ini menjabat sebagai Ketua Keluarga Besar Marhaenis (KBM) Kota Surakarta, Ketua Pengurus Cabang FKPPI (Anak-anak TNI-POLRI), Ketua Pertina (Tinju) Surakarta, dan Ketua Alumni Fakultas Hukum UNISRI Surakarta.

Pengalaman politiknya pun tak perlu diragukan lagi. Mas Pur pernah menduduki kursi DPRD Kota Surakarta selama dua periode, yaitu dari tahun 1999 hingga 2009. Di masa baktinya, beliau aktif sebagai Wakil Ketua Komisi A dan Ketua Komisi 1 DPRD Kota Surakarta, serta Bendahara Fraksi PDIP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini