SuaraSurakarta.id - Motivasi tinggi diusung kapten Persis Solo, Eky Taufik jelang menghapi Persija Jakarta.
Kedua tim dijadwalkan bentrok pada lanjutan pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (17/4/2024).
"Kami seluruh pemain sudah siap tempur menghadapi Persija," kata Eky Taufik dalam jumpa pers jelang pertandingan.
Pemain asal Sragen itu menambahkan, Laskar Sambernyawa juga termotivasi melanjutkan tren positifnya di BRI Liga 1.
Baca Juga:Profil Ripal Wahyudi: Gelandang Pengangkut Air yang Dirumorkan Merapat ke Persis Solo
Apalagi, lanjut dia, Persis mempunyai banyak waktu untuk mempersiapkan diri menghadapi tim Macan Kemayoran.
"Kami ingin meneruskan tren positif yang kami raih belakangan ini. Semoga kami bisa meraih hasil yang positif melawan Persija," ujar Eky.
Persis saat ini berada di posisi ke delapan dengan raihan 44 poin. Mereka hanya berjarak tiga angka dari Dewa United dan Madura United yang menghuni peringkat empat dan lima.
Jika menang atas Persija, Persis setidaknya akan menggeser PSIS Semarang (6) dan Persik Kediri (7). Rian Miziar masih kalah head to head dengan Dewa United dan Madura United meski nantinya memiliki poin yang sama.
Tim asal Kota Bengawan juga masih memiliki tiga laga sisa, dengan dua diantaranya berstatus tuan rumah saat melawan Persikabo 1973 dan Persita Tangerang, plus duel penutup melawan tuan rumah Bhayangkara Indonesia Presisi.
Baca Juga:Rumor Mantan Bek Timnas U-23 Merapat, Persis Solo Bajak Hansamu Yama dari Persija?