Nuke Tri Saputra: Jagoan Double Digit Poin, Andalan Baru Kesatria Bengawan Solo

Nuke merupakan salah satu guard lokal yang bisa mencetak average double digit poin.

Ronald Seger Prabowo
Minggu, 17 Desember 2023 | 06:30 WIB
Nuke Tri Saputra: Jagoan Double Digit Poin, Andalan Baru Kesatria Bengawan Solo
Nuke Tri Saputra saat memperkuat Bima Perkasa Jogja. [Dok IBL]

SuaraSurakarta.id - Kesatria Bengawan Solo terus mendatangkan pemain baru dalam persiapan menghadapi kompetisi IBL 2024.

Salah satunya adalah guard jagoan double digit poin, Nuke Tri Saputra yang diboyong dari Bima Perkasa Jogja. 

"Sugeng Rawuh @nukesaputraa. Kali ini yang MinTria umumin ada Mas @nukesaputraa nih bestie. Mas Nuke resmi jadi bagian dari #SangKesatria dan siap mengarungi musim di @iblindonesia," dikutip dari akun Instagram @kesatriabengawansolo, Minggu (17/12/2023).

Nuke merupakan salah satu guard lokal yang bisa mencetak average double digit poin.

Baca Juga:Tunjuk Eks Pelatih Timnas Indonesia Jadi Nahkoda, Bos Kesatria Bengawan Solo Bongkar Alasannya

Melansir laman IBL Indonesia, musim lalu Nuke berkontribsi 11,5 ppg, 4,4 rpg, 1,3 apg, dan 1,3 spg dalam 22 laga musim reguler.

Kemudian dalam dua laga playoffs, dia mencetak 16 ppg, 2,5 rpg, 1,5 apg, dan 1,5 spg.

Data-data statistik tersebut mencerminkan bahwa Nuke memang seorang guard dengan tipe menyerang. Dia punya kemampuan one-on-one yang bagus, serta berani menghadapi defender lawan.

Situasinya menjadi sangat realistis bagi Nuke, di mana Bima Perkasa pada akhirnya memilih untuk membangun kembali timnya.

Nuke sendiri tidak masuk dalam skenario baru tersebut. Sehingga dia memilih meninggalkan Bima Perkasa, namun kini pindah ke Kesatria.

Baca Juga:Persiapan Hampir Matang, Kesatria Bengawan Solo Pede Tembus Playoff IBL 2024

Tak hanya soal statistik, Nuke juga merupakan pemain andalan asal Jawa Tengah yang juga punya kedekatan secara emosional dengan pelatih Efri Meldi.

Nuke merupakan bagian dari tim PON Jawa Tengah di Pekan Olahraga Nasional 2016 yang saat itu juga diracik Efri Meldi.

Kini, Kesatria Bengawan Solo terus mengumpulkan pemain guna mempersiapkan musim perdananya di liga profesional. IBL musim 2024 akan mulai digelar pada 13 Januari mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini

Tampilkan lebih banyak