SuaraSurakarta.id - Timnas Indonesia U-24 dipastikan mendapat kekuatan tambahan jelang menghadapi Uzbekistan di babak 16 besar Asian Games 2022, Kamis (28/9/2023) mendatang. Adalah Ramadhan Sananta yang gabung untuk mengisi pos lini depan yang tumpul.
Setelah keberangkatannya sempat tertunda karena tak mendapat izin dari Persis Solo, Ramadhan Sananta akhirnya bisa membantu perjuangan Timnas Indonesia U-24 pada Asian Games 2022.
Dengan hadirnya Ramadhan Sananta, daftar susunan pemain Timnas Indonesia U-24 pada laga nanti akan mengalami perubahan, terutama di sektor penyerangan. Indra Sjafri diprediksi akan menggunakan skema 3-4-3 seperti laga sebelumnya.
Hal ini digunakan untuk meredam agresivitas lini serang Uzbekistan yang cukup ampuh. Di bawah mistar gawang, kiper yang tampaknya bakal diandalkan Garuda Muda ialah Ernando Ari Sutaryadi.
Dia akan dibantu tiga bek sejajar yang bermain cukup kokoh pada laga sebelumnya, yakni Andy Setyo, Rizky Ridho, dan Alfeandra Dewangga. Sayangnya, Rachmat Irianto harus absen karena akumulasi kartu.
Adapun dua pemain yang diplot sebagai wingback ialah Bagas Kaffa di sisi kanan dan Dony Tri Pamungkas di sektor kiri. Adapun di lini tengah, ada duet Syahrian Abimanyu dan Taufany Muslihuddin.
Sektor ini sebetulnya cukup rentan tanpa kehadiran Rachmat Irianto yang sukses menampilkan performa ciamik sebagai gelandang bertahan pada beberapa pertandingan terakhir.
Adapun lini serang Timnas Indonesia U-24 akan mengandalkan Egy Maulana Vikri dan Ramai Rumakiek yang bertugas menyisir sektor sayap. Keduanya akan bertugas menyediakan umpan matang untuk Ramadhan Sananta yang menjadi striker tunggal.
Di sinilah letak peran Ramadhan Sananta. Pemain berusia 20 tahun ini diharapkan bisa memberikan ketajaman bagi lini serang skuad Garuda Muda yang sudah gagal mencetak gol pada dua laga terakhir.
Menarik dinanti, apakah Ramadhan Sananta sukses bobol gawang Uzbekistan dan membawa Timnas Indonesia lolos ke perempat final Asian Games 2022?
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-24 vs Uzbekistan
Timnas Indonesia U-24 (3-4-3): Ernando Ari; Andy Setyo, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga; Bagas Kaffa, Syahrian Abimanyu, Taufany Muslihuddin, Dony Tri Pamungkas; Egy Maulana Vikri, Ramadhan Sananta, Ramai Rumakiek;
Pelatih: Indra Sjafri