Kaesang Pangarep Bertemu Sheikh Mansour, 3 Pemain Manchester City ke Persis Solo Selama Piala Dunia 2022

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengakui, banyak hal yang dibicarakan dengan Sheikh Mansour salah satunya di bidang olahraga.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 17 November 2022 | 16:47 WIB
Kaesang Pangarep Bertemu Sheikh Mansour, 3 Pemain Manchester City ke Persis Solo Selama Piala Dunia 2022
Gelandang Manchester City Riyad Mahrez merayakan golnya ke Club Brugge pada pertandingan Grup A Liga Champions UEFA di Stadion Etihad di Manchester, Inggris, pada 3 November 2020. Lindsey Parnaby / AFP

SuaraSurakarta.id - Bos Persis Solo, Kaesang Pangarep telah bertemu dengan pemilik klub raksasa Liga Inggris, Manchester City, Sheikh Mansour usai peresmian Masjid Raya Syeikh Zayed Solo, Senin (14/11/2022) lalu.

Pertemuan itu memunculkan rumor jika keduanya tak hanya sekadar sarapan. Melainkan ada pembicaraan rencana kerjasama antara Persis Solo dengan Manchester City.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengakui, banyak hal yang dibicarakan dengan Sheikh Mansour salah satunya di bidang olahraga.

Pemilik-pemilik Persis Solo pada waktu pertandingan derby antara Manchester City melawan Manchester United ke sana semua.

Baca Juga:3 Pesepak Bola Prancis Calon Mesin Gol di Piala Dunia 2022 Qatar

"Ini untuk belajar beberapa hal dan membahas potensi-potensi kolaborasi. Nanti tanya saja ke Kevin, ngapain saja di Manchester," ungkap dia.

Ketika ditanya apakah akan ada kolaborasi antara Manchester City dengan Persis Solo. Termasuk soal rencana kepemilikan saham.

"Yo, deloken wae, nanti saja ya. Soal saham takon Kevin saja," katanya.

Namun melihat kompetisi Eropa jeda sejenak selama Piala Dunia 2022, deretan pemain Manchester City yang absen di ajang itu bisa diboyong Persis Solo selama sebulan untuk menjaga kondisi kebugaran.

Berikut deretan pemain Manchester City yang bisa berlabuh ke Persis Solo selama jeda Piala Dunia 2022.

Baca Juga:Daftar Peserta Piala Dunia 2022 yang Paling Banyak Andalkan Pemain Lokal, Ada yang Jadi Lumbung Sepak Bola

Riyad Mahrez

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini