SuaraSurakarta.id - Persis Solo akan dijamu Persebaya Surabaya pada uji coba di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu (22/5/2022) sore nanti.
Duel klasik sesama klub bersejarah itu merupakan rangkaian perayaan hari jadi ke-729 Kota Surabaya.
Tak hanya itu, laga persahabatan tersebut juga menjadi titik awal diperbolehkannya penonton menyaksikan langsung pertandingan sepak bola setelah dua tahun vakum akibat pandemi Covid-19.
Suporter Persis Solo, baik Pasoepati, Surakartans, Ultras, maupun Garis Keras dipastikan hadir setelah mendapat kuota 4.000 tiket dari panitia pelaksana (panpel).
Selain mereka, tim Laskar Sambernyawa dipastikan juga mendapat tambahan suporter pada pertandingan nanti.
Adalah Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka yang berencana menyaksikan langsung pertandingan tim Bajul Ijo melawan tim Kota Bengawan.
"Sudah janjian dengan Wali Kota Surabaya, sama Mas Azrul Ananda (Presiden Persebaya) juga. Wes janjian kabeh," ungkap Gibran.
Meski demikian, putra sulung Presiden Jokowi itu enggan memberikan prediksi skor. Karena pertandingan tersebut sebagai persiapan untuk kompetisi Liga 1 nanti.
"Tidak ada prediksi. Ora sah," sambung dia yang bakal menjadi suporter tambahan Persis Solo.
Baca Juga:Kreatif! Sopir Taksi Viral di Surabaya Beri Layanan Menarik untuk Penumpang