Selain menyiapkan suasana dekoratif, The Sunan juga telah menghadirkan berbagai paket untuk menyambut datangnya hari kemenangan dengan menghadirkan berbagai menu istimewa ‘Journey To A Thousand Moon' dengan variasi menu yang berbeda setiap harinya.
Tersedia paket Hantaran Ramadhan ditawarkan Rp 250.000,- nett untuk 4 orang dan untuk 10 orang Rp 550.000,- net. Tersedia juga paket menu buka puasa all u can eat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan batasan jumlah pengunjung. Harga yang ditawarkan Rp 135.000,- net/orang.
"Kami sajikan menu khas Nusantara agar lebih terasa kehangatan rumah. Setiap hari menu berganti dengan jumlah menu 100 an macam. Mulai dari makanan pembuka hingga penutup," imbuhnya.