Nanti sekolah-sekolah yang diizinkan untuk PTM akan ditambah, jadi lebih banyak lagi anak-anak yang bisa belajar tatap muka.
"PTM sambil jalan, vaksinasi bagi anak-anak sekolah terus dikebut dan jangan takut di vaksin. Sekolah yang PTM diharapkan terus bertambah," imbuh dia.
Dengan kasus yang bisa ditekan kini, Gibran akan mulai memusatkan perhatiannya dalam perbaikan perekonomian.
Karena selama ini sektor perekonomian sangat berdampak dalam penerapan PPKM di Kota Solo.
Baca Juga:Kasus Pelanggaran PPKM, Empat Manajemen Holywings Tavern Kemang Diperiksa Polisi
"Kita tidak bisa mikir covid-covid terus. Kita harus mulai memberanikan diri untuk melakukan percepatan ekonomi," paparnya.
Menurutnya, untuk menggenjot UMKM, mall-mall, dan PHRI, semua pihak harus selaras, biar tidak mengurusi covid terus dan urusan ekonomi juga lebih penting.
"Untuk SE Wali Kota belum ada perubahan sama sekali, kan masih level 3. Berharap masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan di mana pun berada," tandas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Baca Juga:Lisa BLACKPINK akan Memandu Special Program Jelang Debut Solo di NAVER NOW