SuaraSurakarta.id - Kota Solo masih masuk Level 3 dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
Meski demikian, Wali Kota Gibran Rakabuming Raka memastikan kondisi Kota Solo terus membaik untuk kasus Covid-19.
Bahkan adanya kelonggaran-kelonggaran di sejumlah saat status Kota Solo turun pada Level 3 pada pekan lalu tidak berdampak pada kasus Covid-19.
"Masih Level 3 tidak ada perubahan. Naik ke Level 4 lagi tidak mungkin," ujar Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat ditemui, Selasa (7/9/2021).
Baca Juga:Kasus Pelanggaran PPKM, Empat Manajemen Holywings Tavern Kemang Diperiksa Polisi
Gibran menegaskan, perkembangan kasus Covid-19 terus turun, kematiannya juga menurun.
Perkembangan vaksinasi sudah mencapai 92 persen. Untuk pelajar masih banyak yang belum sekitar 50.000.
"Minggu kemarin angka kematiannya malah nol. Kita optimis terus menurun kasusnya," sambungnya.
Evaluasi terkait sejumlah sektor yang dilonggarkan sudah cukup baik dan protokol kesehatan tetap diberlakukan. Tidak ada penambahan untuk kelonggaran, masih seperti yang kemarin.
"Masih sama kelonggarannya seperti kemarin, kan masih Level 3 jadi oranye menuju kuning. Doakan saja semoga Solo menuju ke Level 2," terang putra sulung Presiden Jokowi ini.
Baca Juga:Lisa BLACKPINK akan Memandu Special Program Jelang Debut Solo di NAVER NOW
Menurutnya, kelonggarannya itu Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dan hasilnya berjalan cukup bagus, penerapan protokol kesehatan berjalan baik.
- 1
- 2