Membawa jargon 'Mudik Seneng Ala Polda Jateng', program unggulan salah satunya dengan menyediakan program vale ride di Posko Lebaran di area halaman Nasmoco Kabupaten Brebes.
Suara.com berkesempatan mengikuti pengecekan yang dipimpin Kapolda Jateng Irjen Pol Ribut Hari Wibowo beserta pejabat utama, Senin (17/3/2025) malam.
Ribut menjelaskan, setelah pengendara dan pemboncenngnya sampai di Cek Poin Brebes, akan diantar menggunakan bus yang difasilitasi Polda Jateng dan TNI, sedang kendaraanya akan diangkut truk towing sampai di Cek Poin Semarang.
"Program ini bagian dari pelayanan kami Polda Jawa Tengah untuk pemudik agar lebih nyaman saat pulang ke kampung halaman," kata Ribut Hari Wibowo.
Kapolda mengatakan bahwa program "Valet Ride" ini sebagai upaya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang sedang mudik, termasuk memastikan keselamatan para pemudik roda dua yang rentan terhadap risiko kecelakaan di jalan raya.
Inisiasi menjemput pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua di paruh perjalanan terutama yang bekerja di Jabodetabek ini menjadi program terbaru.
"Anggota dan kendaraan pengangkut yakni bus dan truk towing, sudah siap menjemput pemudik yang mengalami kelelahan di tengah perjalanan," ungkap Kapolda didampingi yang Dirlantas Polda Jateng, Kombes Pol Sony Irawan dan Kapolres Brebes, AKBP Achmad Oka Mahendra.
Sebagai pemangku wilayah hukum di Kabupaten Brebes, Kapolres menambahkan, program "Mudik Senang Ala Polda Jateng" telah siap menjalankan tugas pada tanggal 23 Maret 2025 untuk menjemput pemudik.
Baca Juga: Catat Lut! PT KAI siapkan Empat KA Kereta Api Tambahan Rute Solo Selama Mudik
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Dualisme Raja Jadi Biang Kerok, Pemkot Masih Tahan Dana Hibah 2026 untuk Keraton Solo
-
Adu Mekanik Xpander Cross atau Toyota Rush, Siapa Lebih Mantap?
-
Drama Sidang Ijazah Jokowi: Bukti Asli Masih Misteri, Saksi Kunci Disiapkan!
-
7 Fakta Kasus Flare yang Membuat Laga Persis Solo Chaos, Dinyalakan di Hadapan Jokowi?
-
3 Mobil Bekas Cina: Mewah di Harga LCGC, Investasi Fitur Bukan Nilai Jual Kembali!