SuaraSurakarta.id - Pemdes Baturan sukses menggelar acara bertajuk Baturan Fest: Semarak Musik dan UMKM, sebuah festival yang menggabungkan hiburan musik dengan dukungan terhadap usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pada sabtu (22/2/25).
Bazar ratusan UMKM yang menjual beragam produk unggulan khas Baturan dibalut penampilan musik lokal hingga nasional membuat acara yang diinisiasi oleh putra daerah, Sahli Himawan dapat memberikan ruang ekspresi bagi seniman lokal sekaligus memperkuat ekonomi desa melalui pemberdayaan UMKM.
"Kami ingin menciptakan ekosistem yang mendukung pertumbuhan UMKM dan industri kreatif di Baturan. Dengan adanya festival ini, kami berharap masyarakat semakin mencintai produk lokal dan memberikan kesempatan bagi pelaku usaha untuk berkembang lebih luas," ujar Mas Sahli kepada wartawan sebelum penampilannya.
Mas Sahli sendiri turut memukau penonton dengan menampilkan 12 lagu bersama Diamond's Band, yang mengusung genre musik unik mereka Reockplo (Reggae, Rock, Ska, Koplo). Kombinasi musik yang enerjik ini sukses membuat pengunjung ‘berjingkrakan’ sehingga menambah semarak suasana festival.
Baca Juga: Grojogan Sewu Mulai Terapkan Sistem Pembayaran Nontunai
Duo Gandhu Penthul yang lucu berhasil menjembatani setiap acara festival ini dari siang hingga puncak acara. Festival ini ditutup dengan penampilan band pop tanah air, Republik Band, dengan vokalisnya Ruri Herdian Wantogia.
Kejutan lain, kolaborasi Ruri dan Mas Sahli Ketika Menyanyikan lagi Selimut Tetangga, mengundang tepuk tangan meriah penonton yang membuat antusias masyarakat makin tinggi.
Dari pantauan redaksi banyaknya pengunjung yang memadati area festival membuat para pelaku UMKM pun mengaku senang dengan adanya festival ini karena dapat meningkatkan omset penjualan mereka serta memperluas jaringan bisnis.
Dengan suksesnya Baturan Fest: Semarak Musik dan UMKM, diharapkan acara ini dapat menjadi agenda tahunan yang terus berkembang dan membawa dampak positif bagi masyarakat serta perekonomian lokal.
Baca Juga: Viral Ijazah Siswa SMA Karanganyar Jadi Bungkus Lele Bakar, Prabowo Sampai Turun Tangan
Berita Terkait
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
184 Orang Tewas dalam Tragedi Robohnya Atap Klub Malam, Dominika Kibarkan Bendera Setengah Tiang!
-
Apresiasi Kinerja Mentan - Wamentan, Presiden Prabowo: Punya Tim Pertanian Hebat
-
Libur Lebaran? 5 Kolam Renang Terbaik di Karanganyar Ini Wajib Dicoba
-
Liburan Keluarga Hemat: Rekomendasi Kolam Renang di Karanganyar, Tiket Mulai Rp 8 Ribu!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita