SuaraSurakarta.id - Meski sudah pensiun sebagai presiden, namun nama Jokowi masih sering disebut dan dikaitkan dengan berbagai hal di kancang perpolitikan nasional, termasuk di DKI Jakarta.
Jokowi bingung dirinya masih dikaitkan dengan dirinya yang sudah pensiun dan tinggal di Kota Solo.
Hal ini disampaikan Jokowi saat menanggapi peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) kena doksing karena mengomentari masuknya Jokowi dalam nominasi tokoh terkorup versi OCCRP.
"Saya itu di Solo, di Jakarta kalau ada kawinan," terang dia saat ditemui, Selasa (14/1/2025).
Jokowi minta jangan semua hal itu dikaitkan dengan dirinya. Karena tidak tahu dan tidak ada hubungannya.
"Jangan semua hal dikaitkan dengan saya. Semua hal dikaitkan dengan saya. Masak sampai urusan apa untuk pelatih PSSI saja juga dikaitkan dengan saya, lah hubungannya apa," jelasnya.
Menurutnya yang paling penting kalau ada yang melanggar itu diproses hukum saja. "Itu saja saya kira," sambung dia.
Jokowi mengaku biasa saja, termasuk Ibu Iriana yang masih sering dikaitkan masalah hal yang terjadi di Jakarta termasuk soal politik.
"Ya biasa aja. (Kalau Bu Iriana) Biasa aja lah, (nggak komplain) biasa aja," katanya.
Baca Juga: Anggukan Kepala dan Respon Tak Biasa Jokowi Sambut HUT ke-52 PDIP
Ketika ditanya apakah menyayangkan sudah pensiun masih dikaitkan, Jokowi tidak mempermasalahkan.
"Ya biasa aja, ya biasa aja," imbuh dia.
Jokowi menegaskan bahwa ini sudah pemerintah baru yang dipimpin oleh Presiden Prabowo Subianto. Jangan semua hal yang tidak ada hubungannya malah dikaitkan.
"Jangan ada hal yang tidak ada hubungannya lalu dikait-kaitkan dengan saya. Ya lucu-lucu aja. Kadang-kadang saya membaca senyum-senyum sendiri," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?