"Kami mewakili ribuan peternak yang saat ini memang sedang menjerit karena kondisi perindustrian susu di Indonesia sedang membatasi jumlah kuota masuk susu lokal. Akhirnya berimbas pada susu yang menumpuk di UD maupun koperasi yang saat ini tidak terserap oleh pabrik, akhirnya banyak yang terbuang," jelasnya.
Dalam aksi hari ini ada sekitar 50 ribu liter yang dibuang. Sebenarnya para peternak dan pengepul membuang susu itu sudah mulai dilakukan beberapa hari yang lalu.
"Per hari di Boyolali itu ada sisa susu 30 ton. Kalau tadi yang dibagikan itu seribuan liter, kalau yang dibuang susu stok kemarin bukan fresh hari ini," kata dia.
Jumlah 50 ribu liter tadi diambil dari wilayah Kabupaten Boyolali. Itu kalau dinilai dengan uang sekitar Rp 400 juta dalam satu hari.
"Jadi cukup besar. Ini salah satu bentuk keprihatinan kita, kalau setiap hari dibuang terus maka koperasi-koperasi yang menampung susu dari peternak tidak kuat akhirnya akan berhenti operasi dan tidak mengambil dari peternak terus susu peternak ini mau dibawa kemana," paparnya.
"Jumlah peternak itu cukup signifikan. Kalau susunya tidak diambil kasihan dan peternak akan berhenti dari dunia peternakan karena biaya untuk pakan, keluarga dihasilkan dari susu ini. Kalau susunya tidak laku terjual dan tidak terbayar karena dibuang, maka otomatis akan menyerah," imbuh dia.
Sampai kapan aksi seperti akan dilakukan, menunggu respon dari pemerintah pusat yang katanya akan turun tangan. Tadi sudah direspon sama Dinas Peternakan dan Perikanan Boyolali lalu melaporkan ke Dinas Peternakan Provinsi Jateng dan data juga tadi.
"Tadi kita sudah sempat audensi ke dinas kabupaten dan provinsi. Bahkan sudah langsung dilaporkan ke dirjen PKH pusat," tandasnya.
"Berharap dari pemerintah ada solusi dan titik terang kepada para peternak yang ada di Boyolali ini," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
10 Lokasi di Kota Solo Ini Bakal Ramai Dikunjungi Saat Tahun Baru, Awas Macet Total!
-
Aria Bima Resmi Pimpin DPC PDIP Kota Solo, Tak Ada Nama FX Rudy dan Teguh Prakosa dalam Kepengurusan
-
Penggugat Citizen Lawsuit Ijazah Jokowi Serahkan 33 Alat Bukti, Sebagian Tidak Valid
-
Nissan Serena vs Toyota Voxy, 8 Fakta Penentu MPV Keluarga yang Lebih Layak Dipilih
-
7 Layanan Sewa Motor di Solo yang Pas Buat Liburan Akhir Tahun 2025