SuaraSurakarta.id - Dua pemuda yang sedang nongkrong di Jalan Popda, Kelurahan Nusukan, Kecamatan Banjarsari, harus berurusan dengan polisi.
Keduanya diciduk Tim Sparta Polresta Solo setelah asyik pesta minuman keras (miras), Minggu (27/10/2024) dini hari.
Kasat Samapta Kompol Arfian Riski Dwi Wibowo,SIK.MH membenarkan bahwa pihaknya telah mengamankan dua orang pemuda yang sedang asyik pesta miras.
"Tim Sparta mengamankan dua pemuda tersebut, saat melaksanakan patroli lingkar wilayah mendapati keduanya sedang nongkrong dan mencurigakan. Sewaktu kami mendatangi, keduanya mengaku hanya sekedar nongkrong namun di lokasi tim sparta melihat adanya botol minuman keras," ucap Kompol Arfian mewakili Kapolresta Kombes Pol Iwan Saktiadi, Selasa (29/10/2024).
Baca Juga: Polisi Gandeng Pemkot Solo Kembalikan Mental Korban Pencabulan Paman Sendiri
Setelah dilakukan interogasi, akhirnya keduanya mengakui bahwa botol miras tersebut habis dirinya konsumsi.
"Adapun identitas kedua pemuda tersebut adalah AA (20) dan ABBK (20) keduanya merupakan warga Banjarsari kota Surakarta," jelas Kasat Samapta.
Kasat Samapta menambahkan dilokasi tim sparta menyita barang bukti berupa 1 botol bekas air mineral ukuran 650 ml berisi bekas ciu.
“Selanjutnya kedua pemuda tersebut berikut barang bukti diamankan dan dibawa ke Mako Satuan Samapta Polresta Surakarta untuk ditindak lanjuti dan di proses sesuai prosedur Tindak Pidana Ringan (Tipiring),” pungkasnya.
Baca Juga: Pria di Solo Cabuli Keponakan dan Tiga Bocah hingga Hamil, Begini Modus Bejatnya
Berita Terkait
-
Diki Tewas Ditikam Teman Tongkrongan saat Pesta Miras, Mayatnya sempat Dikubur di Pinggir Jalan
-
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia Diduga Tenggak Whisky, Ini 4 Bahaya Alkohol Untuk Kesehatan
-
Viral Foto Diduga Bahlil, Telponan dengan Botol Minuman Keras di Sampingnya
-
Heboh Anggota Paskibraka di Medan Pamer Miras Usai Bertugas, Ini Penjelasan Kesbangpol
-
Tiga Pelaku Penyerangan Suporter Persis Solo Berhasil Dibekuk Polisi
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
- Cucu Ulang Tahun, Kado dari Kris Dayanti untuk Azura Bikin Atta Halilintar Semringah: Masya Allah!
- Dihujat Gegara Sindir Raffi Ahmad, Pendidikan Andhika Pratama dan Andre Taulany Tak Jauh Beda
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara
-
SK Dinilai Langgar Undang-undang, Sayap PPP Laporkan Menteri Hukum ke Prabowo Subianto
-
Kebijakan Kemasan Polos: Ancaman Besar bagi Ekonomi Petani Tembakau Jateng