SuaraSurakarta.id - Baru dua hari diresmikan Wapres Ma'ruf Amin, Taman Balekambang Solo sudah 'babak-belur' usai diserbu ribuan masyarakat yang antusias datang.
Warga yang tak menjaga ketertiban membuat sederet tanaman rusak karena diinjak-injak pengunjung.
Dalam unggahan akun Instagram @mlampahsolo yang dilansir Suara.com, Senin (29/7/2024), terlihat masyarakat yang datang berjalan di atas tanaman hias, bukan jalur pedestrian.
Selain itu, beberapa fasilitas juga sudah rusak seperti handel pintu kamar mandi maupun besi pembatas tanaman dan jalur jalan kaki.
Baca Juga: Pilkada Solo 2024: Ngotot Ingin Posisi Cawalkot, Partai Gerindra Coret Diah Warih Anjari
Meski demikianm Wali Kota Solo Teguh Prakosa tak mempermasalahkan kondisi tersebut.
Menurutnya, kerusakan tanaman merupakan risiko dari membludaknya pengunjung yang ingin melihat Taman Balekambang pascarenovasi.
Pihaknya menambahkan, kerusakan karena digunakan lebih baik daripada rusak karena tidak digunakan.
"Itu risiko. Lebih baik rusak dipakai daripada rusak tidak di apa-apakan. Arep dielek-elek opo diapik-apik kita terima semua," kata Teguh.
Dia menegaskan kerusakan karena pemakaian itu hal yang lumrah dan tidak perlu dibesarr-besarkan. Teguh juga mengajak seluruh masyarakat ikut menjaga keindahan Taman Balekambang.
Baca Juga: Resahkan Warga, Warung Wedangan Dikukut Tim Sparta, Belasan Botol Miras Diamankan
Pihaknya mengaku siap menerima kritikan dari masyarakat, soal kerusakan tanaman hias pasca peresmian itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 3 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Mengatasi Flek Hitam, Harga Mulai Rp30 Ribuan
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- Semakin Ganas, 3 Winger Persib Bandung di BRI Liga 1 Musim Depan
- Mengenal Sosok Nadya Pasha, Ramai Disebut Istri Indra Bruggman dan Sudah Punya 3 Anak
Pilihan
-
Danantara Suka Perusahaan Rugi?
-
Sri Mulyani Ungkap APBN Tahun Terakhir era Jokowi Bekerja Keras
-
Sri Mulyani "Nyentil" DPR: Tepuk Tangan Loyo Meski Ekonomi Tumbuh, Belum Makan Siang Ya, Pak?
-
5 Rekomendasi HP OPPO Murah Rp1 Jutaan, Terbaik buat Gaming dan Multitasking
-
5 Bulan Pertama 2025, Ekspor Indonesia Melonjak 6,98 Persen
Terkini
-
Jokowi Absen di HUT Bhayangkara, Pilih Habiskan Waktu Bersama Cucu?
-
Kasus Penipuan Ratusan Juta Rupiah, Bos CV Dua Putra Perkasa Dipenjara 2 Tahun
-
Terungkap! Identitas Mahasiswi yang Diduga Bunuh Diri Terjun dari Jembatan Jurug
-
Mahasiswi Lompat dari Jembatan Jurug, Tinggalkan Pesan: 'Aku Pergi Ya, Bu Maaf Aku Tak Sekuat Ibu'
-
Angkutan ODOL di Solo: Penindakan Ditunda, Polisi Masih Fokus Sosialisasi