SuaraSurakarta.id - Dukungan Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, untuk maju pada Pilgub Jateng 2024 nanti terus menguat.
Kali ini, dukungan Ketua DPD Partai Gerindra Jateng ini diwujudkan melalui event lomba Mas Dar Minirace Competition, sebuah ajang bagi para pemuda untuk menunjukkan bakat dan prestasi mereka dalam lintasan balap Tamiya.
Ketua Persatuan Pemuda Jawa Tengah wilayah Kabupaten Sukoharjo, Agus Sudaryono mengapresiasi kegiatan positif yang digagas Mas Dar, sebagai salag satu upaya menggandeng generasi milenial untuk menyalurkan hobi kea rah positif.
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan Mas Dar Minirace Competition. Ini merupakan wadah positif bagi anak muda untuk mengembangkan bakat dan minatnya. Saya harap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan mendapatkan dukungan dari semua pihak," kata dia, Kamis (9/5/2024) malam.
Baca Juga: Survei Ahmad Luthfi Tertinggi, Kanigoro Network: Dia Menguasai Masalah dan Teritorial
Mas Dar Minirace Competition yang diselenggarakan di Mall Trans Mart Pabelan pada Kamis, 9 Mei 2024, ini diikuti oleh 100 peserta dari wilayah Sukoharjo dan Solo Raya.
Event ini merupakan adu cepat Tamiya. Para peserta beradu merakit untuk menunjukkan kemampuan dan passion mereka terhadap dunia otomotif, khususnya di Tamiya.
"Minirace Competition ini merupakan salah satu bukti bahwa anak muda di Sukoharjo dan Solo Raya memiliki banyak talenta yang luar biasa. Saya harap event ini dapat menjadi motivasi bagi mereka untuk terus berkarya dan berprestasi,” tuturnya.
Di sisi lain, kegiatan ini sekaligus pernyataan sikap Persatuan Pemuda Jawa Tengah wilayah Sukoharjo mendukung Sudaryono dalam konstestasi Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jateng 2024.
"Dukungan Mas Dar bukan hanya sebatas kata-kata. Sosoknya yang inspiratif dan penuh semangat ini memberikan dorongan bagi para pemuda untuk terus mengejar mimpi mereka," urai Agus Sudaryono.
Baca Juga: Juliyatmono Sebut Ahmad Luthfi Masuk Radar Partai Golkar Hadapi Pilkada Jateng
"Terima kasih Mas Dar mendukung kegiatan anak muda milenial di Kabupaten Sukoharjo dan Solo Raya untuk menyalurkan hobi positif. Harapan kami Mas Dar makin sukses dan menjadi panutan anak-anak muda di Jateng dan menjadi gubernur Jateng periode berikutnya," imbuhnya.
Berita Terkait
-
MinyaKita Disunat Bikin Prabowo Marah, Pemerintah ke Pelaku: Masuk Penjara dan Neraka Ancamannya
-
Komisi VI DPR Bentuk Panja BP Batam, Andre Rosiade: Warga Ada Masalah, Adukan ke Kami
-
Manuver Prabowo, Koalisi Permanen Jegal Gibran di Pilpres 2029?
-
Bandingkan Angka Kepuasan, Jokowi Sebut Dukungan untuk Prabowo Kuat
-
Prabowo dan Jokowi Tunjukkan Kemesraan di HUT ke-17 Gerindra
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri