SuaraSurakarta.id - Dukungan Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, untuk maju pada Pilgub Jateng 2024 nanti terus menguat.
Kali ini, dukungan Ketua DPD Partai Gerindra Jateng ini diwujudkan melalui event lomba Mas Dar Minirace Competition, sebuah ajang bagi para pemuda untuk menunjukkan bakat dan prestasi mereka dalam lintasan balap Tamiya.
Ketua Persatuan Pemuda Jawa Tengah wilayah Kabupaten Sukoharjo, Agus Sudaryono mengapresiasi kegiatan positif yang digagas Mas Dar, sebagai salag satu upaya menggandeng generasi milenial untuk menyalurkan hobi kea rah positif.
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan Mas Dar Minirace Competition. Ini merupakan wadah positif bagi anak muda untuk mengembangkan bakat dan minatnya. Saya harap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan mendapatkan dukungan dari semua pihak," kata dia, Kamis (9/5/2024) malam.
Baca Juga: Survei Ahmad Luthfi Tertinggi, Kanigoro Network: Dia Menguasai Masalah dan Teritorial
Mas Dar Minirace Competition yang diselenggarakan di Mall Trans Mart Pabelan pada Kamis, 9 Mei 2024, ini diikuti oleh 100 peserta dari wilayah Sukoharjo dan Solo Raya.
Event ini merupakan adu cepat Tamiya. Para peserta beradu merakit untuk menunjukkan kemampuan dan passion mereka terhadap dunia otomotif, khususnya di Tamiya.
"Minirace Competition ini merupakan salah satu bukti bahwa anak muda di Sukoharjo dan Solo Raya memiliki banyak talenta yang luar biasa. Saya harap event ini dapat menjadi motivasi bagi mereka untuk terus berkarya dan berprestasi,” tuturnya.
Di sisi lain, kegiatan ini sekaligus pernyataan sikap Persatuan Pemuda Jawa Tengah wilayah Sukoharjo mendukung Sudaryono dalam konstestasi Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jateng 2024.
"Dukungan Mas Dar bukan hanya sebatas kata-kata. Sosoknya yang inspiratif dan penuh semangat ini memberikan dorongan bagi para pemuda untuk terus mengejar mimpi mereka," urai Agus Sudaryono.
Baca Juga: Juliyatmono Sebut Ahmad Luthfi Masuk Radar Partai Golkar Hadapi Pilkada Jateng
"Terima kasih Mas Dar mendukung kegiatan anak muda milenial di Kabupaten Sukoharjo dan Solo Raya untuk menyalurkan hobi positif. Harapan kami Mas Dar makin sukses dan menjadi panutan anak-anak muda di Jateng dan menjadi gubernur Jateng periode berikutnya," imbuhnya.
Dia menambahkan, generasi milenial memiliki peran penting dalam menentukan sosok pemimpin pada masa mendatang. Persatuan Pemuda Jawa Tengah mengamanatkan pada Mas Dar menjadi calon gubernur Jawa Tengah berikutnya.
Sastro, Ketua Panitia Mas Dar Minirace Competition menambahkan, sosok Mas Dar di mata generasi milenial adalah pribadi yang humble, cerdas, diyakini mampu membawa angin segar bagi Jawa Tengah untuk lima tahun ke depannya.
"Mas Dar itu orangnya cerdas, bagus. Insyaallah mampu untuk memimpin Jawa Tengah mendatang," terang Sastro di sela kegiatan.
Sastro mengatakan, bermain Tamiya memberikan kesenangan tersendiri bagi dia dan para pehobi lainnya.
"Fun yah karena hobi, tentunya selain itu kita berharap dapat juara. Bisa punya banyak teman juga," singkatnya.
Diberitakan sebelumnya, Persatuan Pemuda Jawa Tengah wilayah Grobogan juga memberikan dukungannya kepada Sudaryono dalam Pilgub Jateng 2024.
Ketua Umum Persatuan Pemuda Jawa Tengah, Wahyu Putranto SE MM mengapresiasi dukungan dari pemuda di wilayah Sukoharjo untuk Mas Dar maju dalam kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah atau Pilgub Jateng 2024.
"Ini dukungan yang luar biasa untuk Mas Dar maju ke Pilgub Jateng. Dukungan dari para pemuda ini tentu saja sangat positif untuk memuluskan jalan Mas Dar ke kursi Jateng 1," tandas Wahyu Putranto.
Berita Terkait
-
Ternyata Ini yang Bikin Elektabilitas Ahmad Luthfi Unggul dari Andika Perkasa dalam Pilgub Jateng 2024
-
Elektabilitas Ahmad Luthfi Lebih Unggul dari Andika Perkasa di Pilkada Jawa Tengah 2024, Apa Iya?
-
Empat Hari Jelang Pencoblosan Pilkada Jateng, Elektabilitas Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Atas 50 Persen
-
Yakin Luthfi-Yasin Menang Pilgub Jateng, Jokowi: Tunggu Rabu Sore
-
Gigi Palsu Ahmad Luthfi Copot Saat Debat, Nama Vanessa Nabila Terseret
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu