SuaraSurakarta.id - Persis Solo dalam kondisi percaya diri menyambut lanjutan pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/2024 menghadapi tuan rumah Persija Jakarta, 17 April mendatang.
Jeda waktu tiga pekan dimaksimalkan tim Laskar Sambernyawa untuk mengembalikan kondisi pemain.
Dokter tim Persis Solo, Iwan Wahyu Utomo memastikan kondisi pemain yang sebelumnya terkendala masalah kebugaran saat ini semakin siap. Termasuk winger Irfan Jauhari dan gelandang Sutanto Tan.
"Selama ini kondisinya cukup bagus ya termasuk Sutanto dan Irfan. Mereka siap untuk melawan Persija nanti," kata Iwan, Minggu (7/4/2024).
Baca Juga: Status Terdakwa TPPU Mantan Manajer Persis Solo Dipertanyakan, Penyidik Dituding Sewenang-wenang
Iwan memaparkan, untuk menjaga kondisi selama libur lebaran 8-11 April, seluruh pemain sudah dibekali pekerjaan rumah (PR) dari pelatih fisik Felipe Chaves de Farias.
"Pemain wajib membuat laporan setiap hari untuk latihan fisik. Nanti mereka mengirimkan video saat latihan di rumah," jelas dia.
Sementara itu, Manajer Persis Chairul Basalamah mengatakan, persiapan melawan Persija Jakarta tidak banyak perubahan mengingat menyesuaikan program awal sebelumnya.
Wan Abud, sapaan akrabnya menambahkan, manajemen dan tim pelatih sejak tiga pekan yang lalu sudah membuat rancangan menghadapi libur lebaran.
"Jadi memang tidak terlalu berubah meski liga sempat ditunda. Karena program kita putuskan sejak lama dengan pertimbangan lebaran. Apalagi pemain butuh kepastian tanggal (libur) untuk beli tiket pulang," paparnya.
Baca Juga: Kasus Mantan Manajer Persis Solo Lanjut, Jaksa Keukeuh Buktikan TPPU di Pengadilan
Meski demikian dua pemain dipastikan absen melawan Persija yakni Althaf Indie Alrizky karena akumulasi kartu kuning dan Ramadhan Sananta yang masih membela Timnas Indonesia U-23.
Persis Solo sementara berada di peringkat ke delapan dengan 44 poin. Dengan hanya berjarak empat poin dari Madura United di posisi keempat, peluang Rian Miziar dan kawan-kawan ke babak championship series masih terbuka.
Selain melawan Persija, Persis masih memiliki dua laga kandang melawan Persikabo 1973 dan Persita Tangerang, serta melawan tuan rumah Bhayangkara Presisi Indonesia di pekan pamungkas.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- 45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
Pilihan
-
Innalillahi Diogo Jota Tewas Dalam Kecelakaan Mobil Maut
-
7 Rekomendasi Sepatu Lari Produk Lokal: Ringan dan Nyaman, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
Kena 'Penyakit' Klub Indonesia, Bekas Tim Joey Pelupessy Terancam Kehilangan Seluruh Pemain!
-
Serangan Israel di Gaza Renggut Nyawa Direktur RS Indonesia, Militer Zionis Incar Tenaga Medis
-
6 Rekomendasi HP Murah 1 Jutaan dengan RAM 8 GB, Kamera Terbaik 50 MP!
Terkini
-
Darul Amanah FC Bertanding di Youth Tournament, Kiai Fatwa: Ini Syiar Pesantren di Sepak Bola
-
Blak-blakan! Bos PT Sritex Ungkap Alasan Ogah Simpan Uang Miliaran di Bank
-
UNS Usulkan Mahasiswi yang Bunuh Diri dari Jembatan Jurug Tetap Diwisuda, Begini Prosesnya
-
Kaget Uang Rp 2 Miliar Ikut Disita Kejagung, Petinggi PT Sritex: Itu Tabungan Pendidikan Anak
-
Dugaan Korupsi Bos PT Sritex, Kejagung Geledah Gedung Mewah di Solo, Apa Hasilnya?