SuaraSurakarta.id - Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polresta Solo melakukan pengecekan di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) atau Pom Bensin di wilayah Kota Solo, Rabu (3/4/2024).
Kegiatan ini dilakukan untuk memantau stok bahan bakar minyak (BBM), akurasi takaran mesin pompa, dan memastikan semua SPBU melayani masyarakat dengan baik, terutama menjelang mudik Lebaran 1445 Hijriah.
Kasat Reskrim Polresta Surakarta, Kompol Ismanto Yuwono mengatakan, pengecekan ke sejumlah SPBU di Kota Solo ini bersama Hiswana Migas, Disperindag Kota Surakarta, dan Pertamina.
“Pengecekan dilakukan untuk antisipasi terjadinya kecurangan dan kelangkaan BBM,” kata Kasat Reskrim kepada wartawan.
Baca Juga: Hukum Puasa Ketika Mudik Lebaran: Antara Kewajiban dan Kelonggaran
Dia menjelaskan, pengecekan di SPBU-SPBU tersebut terkait ketersediaan BBM dan pengecekan meteran di sejumlah mesin.
“Petugas melakukan pengecekan terhadap SPBU di Kota Solo terkait ketersediaan BBM menghadapi libur perayaan Lebaran. Setelah pengecekan didapati ada kecukupan dari BBM baik subsidi maupun nonsubsisdi,” jelas Ismanto.
“Pemeriksaan ini akan digelar rutin untuk melindungi masyarakat dari kecurangan, terutama ketika arus mudik Lebaran,” sambung Ismanto.
Selain itu, lanjut dia, setiap SPBU juga dilengkapi sistem sensor jika terjadi kritis ketersediaan BBM. “Kalau BBM berkurang atau kritis, akan langsung dikirim dari depot Pertaminan Boyolali,” tandasnya.
Polres Surakarta juga mengimbau kepada pengusaha SPBU agar tidak mengutak-atik takaran di mesin pompa BBM, serta menjamin bahan bakar tidak tercampur air maupun kontaminasi lainnya.
“Kami tidak segan-segan memberikan sanksi tegas, seperti penyegelan dan pidana jika ditemukan mencurangi meteran,” tegasnya.
Berita Terkait
-
Ditinggal ART Mudik, Menteri Kehutanan Raja Juli Ambil 'Tugas' Menyapu dan Ngepel Rumah
-
Penyalahgunaan Ambulans Saat Mudik Lebaran, Aturan Dilanggar Jadi 'Taksi VIP'
-
Manfaat Mudik Lebaran: Lebih dari Tradisi, Ini Cara Ampuh Tingkatkan Kualitas Hidup
-
1,9 Juta Kendaraan Tinggalkan Jakarta Selama Masa Mudik Lewat 4 Gerbang Tol Ini
-
Apakah Arus Balik Lebaran 2025 Ada Ganjil Genap? Cek Aturannya di Sini
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Arus Mudik di Solo Lancar, Operasi Ketupat Candi Diapresiasi Warga
-
Momen Warga Padati Rumah Jokowi: Antrean Mengular dan Ditemui Langsung Mantan Presiden
-
Dhawuh Dalem Paku Buwono XIII, Garebeg Pasa Keraton Solo Berlangsung Khidmat
-
Jokowi Kumpul Bareng Keluarga di Solo, Kahiyang Ayu-Bobby Nasution Tak Tampak
-
Gibran Apresiasi Langkah Didit Prabowo Kumpulkan Anak Presiden, Giliran Orang Tua Bertemu?