SuaraSurakarta.id - Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI telah menjadi idola bagi para pelaku UMKM di Indonesia untuk mengembangkan usaha, termasuk di Kota Solo.
Purwadi, penjual jajanan tradisional cireng dan pentol di Pasar Takjil Ramadan yang berada di area parkir Gedung Wanita Manahan, Solo memanfaatkan betul program itu.
Menurutnya, BRI adalah bank yang sangat men-support UMKM, terutama dalam fasilitas kredit usaha rakyat (KUR).
Dia pun memanfaatkan fasilitas KUR ini dalam pengembangan usahanya.
"Saya merasakan betul manfaat program KUR Mikro BRI untuk mengembangkan usaha. Salah satunya membeli gerobak serta perlengkapan lain," ungkap Purwadi, Sabtu (23/3/2024).
Selain itu, Purwadi juga mengaku sangat terbantu dengan adanya aplikasi BRImo dari BRI.
Menurutnya, aplikasi BRImo, sangat memudahkan dalam hal transaksi usahanya di tengah era moderen seperti ini.
"Sangat banyak pemakai bank BRI yang menjadi mitra kami. ATM paling banyak, dan semua transaksi tidak ribet," ucapnya.
Di sisi lain, pemilik usaha Batagor dan Siomay Mang Edi, Sari Suryani, mengaku sering mengikuti berbagai event kuliner yang diselenggarakan Bank BRI.
Baca Juga: Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persis Solo: Pantang Kalah Laskar Sambernyawa!
Hal ini tak lepas dari usahanya yang merupakan UMKM binaan bank BUMN tersebut.
"Saya ikut sejak Pesta Rakyat Simpedes di Mangkunegaran. Jadi, kalau ada event (BRI) saya diajak," ujar Sari.
Sebagai pelaku UMKM, event semacam ini sangat menguntungkan baginya. Apalagi tak jarang dia ikut agenda kuliner secara cuma-cuma.
"Ini untuk UMKM sangat membantu sekali. Pendapatan ya bisa 2-3 kali lipatnya," tegasnya.
Sementara dalam keterangan resminya, Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengungkapkan hingga akhir Desember 2023 portofolio kredit UMKM BRI mencapai Rp1.068,7 triliun atau tumbuh 10,7% year on year (yoy) dibandingkan dengan posisi sama tahun 2022, sebesar Rp 965,3 triliun.
"Artinya, dalam jangka waktu satu tahun tercatat BRI mengucurkan kredit baru kepada UMKM sebesar Rp103,4 triliun," paparnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?