SuaraSurakarta.id - Jagad media sosial Kota Solo sempat digegerkan dengan video viral sebuah mobil yang membawa bayi namun pintu belakang terbuka melewati jalan Pasar Gede Solo.
Aksi ini terekam pengguna jalan lain yang berada dibelakangnya.
Rekaman ini lantas beredar di media sosial dan viral.
Satuan Lalu Lintas Polresta Solo melacak sopir mobil yang diduga mengemudi saat kejadian tersebut.
Kapolresta Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi, melalui Kasat Lantas Kompol Agung Yudiawan, membenarkan bahwa pihaknya telah mengamankan 1 unit mobil minibus jenis Daihatsu Ayla Nopol 9461 XT beserta pengemudinya ( Pemilik mobil).
"Adapun pemilik mobil tersebut bernama Rudi alamat Ngruki Sukoharjo," kata Agung, Minggu (26/11/2023).
Penangkapan pelaku berawal saat petugas mengetahui adanya mobil bawa bayi tanpa pintu belakang dan viral di media sosial, kemudian Kanit Turjawali Iptu Dian bersama jajaran melakukan penyisiran guna menemukan kendaraan maupun pengemudi dimaksud.
"Gerak cepat petugas di lapangan , pengemudi berikut kendaraan berhasil kita amankan tadi siang saat menginap di Hotel Wilayah Gilingan," ungkap Kompol Agung.
"Kemudian mobil dan pengemudi tersebut dibawa ke kantor Satlantas Polresta Surakarta guna dilakukan proses sesuai prosedur dan membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatannya lagi," tegasnya.
Baca Juga: Brakk! Mobil Tabrak Rumah Dinas Wakil Wali Kota Solo, Begini Kronologinya
Menurut pengakuan pelaku bahwa pada saat kejadian tersebut mobil yang ia bawa sedang diperbaiki karena mobil tersebut dipakai sementara untuk mengangkut material dikarenakan sedang memperbaiki rumah tinggalnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Tim Sparta Amankan Remaja Bawa Sajam di Jalan DI Panjaitan, Begini Kronologinya
-
Jokowi Pilih Tinggal di Rumah Lama di Solo Dibanding Hadiah Pemerintah, Ada Apa?
-
Diserang Soal Kereta Cepat Rugi Besar, Ini Respon Jokowi
-
Misi Ketua PP Perbasi Munculkan Atlet Basket Timnas dari Kota Bengawan
-
Perluasan Jangkauan Bank Jakarta: Hadirnya KCP UNS, Solusi Keuangan Tepat di Jantung Kampus